Bawaslu Kuningan Terjunkan 1.927 Pengawas TPS Awasi Pencoblosan Pilkada 2024
KUNINGAN,iNewsKuningan.id - Bawaslu Kuningan, Jabar, siap menerjunkan sebanyak 1.927 Pengawas TPS untuk awasi hari pencoblosan di Pilkada 2024. Para Pengawas TPS sendiri telah resmi dikukuhkan oleh masing-masing Panwaslu di 32 kecamatan, disaksikan langsung jajaran Bawaslu Kuningan.
Koordinator Divisi SDM dan Diklat Bawaslu Kuningan, Yayan Supriyatna menuturkan, bahwa Pengawas TPS merupakan ujung tombak dalam mengawal Pemilu 2024 yang akan berlangsung pada 27 November mendatang. Peran Pengawas TPS sangat penting, karena mereka bertugas memastikan kemurnian suara rakyat di tingkat TPS.
"Pengawas TPS adalah garda terdepan dalam pengawasan kami. Pola komunikasi yang persuasif dalam upaya pencegahan, kemampuan reportase, dokumentasi, serta pencatatan atas semua peristiwa berpotensi hukum adalah hal yang sangat penting bagi Pengawas TPS. Mereka merupakan mata dan telinga kami di TPS, sehingga diharapkan tetap waspada dalam menjalankan pengawasan,”ujar Yayan, Selasa (5/11).
Ia juga menekankan, agar para Pengawas TPS yang baru dikukuhkan menjalankan tugas dan wewenang sesuai dengan peraturan perundang-undangan. "Kita merupakan bagian dari sistem, yang memastikan proses demokrasi berjalan dengan aman dan lancar,”ucapnya.
Selain itu, Yayan berharap agar para pengawas bekerja secara profesional dengan menjunjung tinggi kode etik, independen, mandiri, dan netral, serta mengedepankan asas keadilan.
Seluruh Pengawas TPS juga menerima pembekalan sebagai langkah penguatan kapasitas. Pembekalan ini bertujuan memastikan bahwa para pengawas siap menjalankan tugas, wewenang, dan tanggung jawabnya dalam mengawal proses pemilihan di Kuningan pada tahun 2024.***