Kena Bacok saat Tawuran, Jari Pelajar SMP di Bogor Putus

Kena Bacok saat Tawuran, Jari Pelajar SMP di Bogor Putus

Terkini | okezone | Sabtu, 21 September 2024 - 14:47
share

BOGOR - Seorang pelajar SMP berinisial MR, mengalami luka bacokan diduga tawuran di wilayah Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Korban mengalami luka serius di bagian jari tangannya.

Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, AKP Aji Riznaldi Nugroho mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Jumat 20 September 2024 malam. Berdasarkan keterangan sementara saksi, awalnya korban ditabrak oleh rombongan motor dari sekolah lain.

"Dari situ rupanya yang lawan tuh pakai senjata tajam," kata Aji kepada wartawan, Sabtu (21/9/2024).

Saksi mengaku bahwa mereka telah janjian untuk melakukan aksi tawuran. Tetapi, polisi masih akan mendalami terkait kronologi maupun lainnya karena orangtua korban baru akan membuat laporan polisi terkait kejadian tersebut ke Polresta Bogor Kota.

"Permasalahannya kita masih dalami akar permasalahannya dari apa, pasti ada penyebabnya nih itu masih kita dalami. Nah keluarga korban baru laporan hari ini, ini lagi bikin LP-nya. Makanya dari pada simpang siur, nungguan laporannya jadi terus ada beberapa saksi kita ambil keterangannya baru kegambar alur ceritanya," ungkapnya.

 

Adapun luka parah yang dialami korban yakni pada bagian jari tangan dan lutut. Namun, untuk lebih jelas polisi masih menunggu hasil visum rumah sakit.

"Kalau dari keterangan ini kan dari keterangan temennya nih, lukanya tuh sobek di tangan sama di lutut, cuman kita nunggu dulu dari visum dokter, soalnya kalau dilihat korbannya memang jarinya teh eweuhan (tidak ada), kalau dilihat dari korbannya. Cuma saya nunggu hasil visum aja," pungkasnya.
 

Topik Menarik