Benarkah Penduduk Asli Benua Australia Suku Aborigin? Yuk Intip Penjelasannya

Benarkah Penduduk Asli Benua Australia Suku Aborigin? Yuk Intip Penjelasannya

Berita Utama | IDX Channel | Jum'at, 23 Februari 2024 - 13:20
share

IDXChannel - Penduduk asli benua Australia adalah aborigin. Benarkah demikian? Bagaimana cirinya.

Seperti diketahui, Australia merupakan hasil perpaduan unik antara tradisi mapan dan pengaruh baru. Migrasi pertamanya terjadi pada abad 17 saat kerajaan Inggris mengirimkan sejumlah penduduknya sehingga bermukim dan beranak pinak disana.

Lantas benarkah penduduk asli benua Australia adalah aborigin? Simak penjelasan yang dihimpun IDX Channel dari berbagai informasi tepercaya.

Penduduk Asli Benua Australia

Penduduk asli Australia, Aborijin dan penduduk Kepulauan Selat Torres, adalah pewaris salah satu tradisi kebudayaan tertua dunia yang masih langgeng.

Mereka telah berdiam di Australia selama lebih dari 40.000 tahun dan mungkin hingga 60.000 tahun. Selain itu ada pula para imigran yang tiba di Australia dari sekitar 200 negara sejak Inggris mendirikan pemukiman Eropa yang pertama di Sydney Cove pada 1788.

Hal ini terbukti pada 1945 penduduk Australia berjumlah sekitar 7 juta jiwa dan mayoritas Inggris-Celtic.

Sejak saat itu, lebih dari 6,5 juta migran, termasuk 675.000 pengungsi, bermukim di Australia, secara nyata memperluas profil sosial dan budayanya. Sementara hingga kini, penduduk asli Australia diperkirakan berjumlah 483.000, atau 2,3 persen.

Nilai-nilai bersama

Dalam sebuah situs ternama, kekhasan Australia masa kini tidak hanya kemajemukan budaya penduduknya, namun dipersatukan oleh komitmen yang mendasar dan menyatu terhadap Australia.

Termasuk kerangka hukum Australia, seluruh penduduk Australia berhak untuk mengungkapkan kebudayaan dan kepercayaan dan untuk ambil bagian dengan bebas dalam kehidupan nasional Australia. Pada saat yang sama, setiap orang diharapkan untuk menjunjung prinsip-prinsip dan nilai-nilai bersama yang menyokong cara hidup Australia.

Benarkah Penduduk Asli Benua Australia Suku Aborigin? Yuk Intip Penjelasannya. (FOTO: MNC MEDIA)

Hal ini termasuk:

Australia juga memiliki keyakinan teguh bahwa tak seorang pun boleh dirugikan hanya karena perbedaan negeri kelahiran, warisan budaya, bahasa, jender atau agama mereka.

Masyarakat Egalitarian

Secara umum, Australia adalah masyarakat egalitarian. Ini tidak berarti bahwa setiap orang sama atau memiliki kekayaan atau harta yang setara.

Namun ini berarti bahwa tidak ada perbedaan kelas yang formal atau mendarah daging pada masyarakat Australia, seperti di negara-negara lain. Berarti bahwa dengan kerja keras dan tekad, orang tanpa koneksi tingkat tinggi atau patron yang berpengaruh dapat mewujudkan ambisi mereka.

Selain itu, tingkat pengangguran secara relatif rendah (4,3 persen pada Desember 2007) dan pendapatan per kapita bruto sekitar USD39.000. Seluruh warga setara di bawah hukum di Australia dan seluruh warga Australia memiliki hak untuk dihargai dan diperlakukan secara wajar.

Ciri Khas Orang Australia?

Mengingat kemajemukan Australia masa kini, beberapa orang mempertanyakan apakah ada kekhasan orang Australia.

Tentu saja, banyak stereotip populer, beberapa di antaranya bertolak belakang. Misalnya, beberapa orang memandang penduduk Australia sebagai penduduk egalitarian, dan tidak sopan dengan kecurigaan mendalam terhadap pihak berwenang sementara ada yang memandang mereka sebagai orang yang taat-hukum dan bahkan konformis.

Sebagian orang, terutama yang tinggal di luar negeri, percaya penduduk Australia sebagian besar tinggal di pedesaan, pedalaman Australia atau di daerah.

Nyatanya, lebih dari 75 persen penduduk Australia menikmati gaya hidup kosmopolitan di pusat perkotaan, utamanya di kota-kota besar di sepanjang pesisir. Sebagian lain melihat penduduk Australia sebagai orang yang hidup di negeri yang beruntung yang mencintai kegiatan waktu senggang mereka, khususnya olahraga, baik sebagai penonton maupun sebagai peserta.

Faktanya, penduduk Australia termasuk di antara pekerja paling keras di dunia beberapa di antaranya mempunyai jam kerja terpanjang di negara-negara maju. Pandangan lumrah lainnya adalah bahwa penduduk Australia itu informal, terbuka dan langsung dan mengatakan apa yang mereka maksudkan.

Mereka juga dipandang sebagai orang yang percaya pada prinsip memberi orang lain kesempatan secara adil dan membela sahabat mereka, yakni mereka yang kurang beruntung dan lemah.

Namun penduduk Australia, seperti penduduk lain, tidak dapat dengan mudah di-stereotipe-kan. Terdapat ciri khas orang Australia di mana-mana. Namun mereka tidak semua sama.

Itulah penjelasan mengenai penduduk asli benua Australia dan karakteristiknya. Semoga informasi ini berguna dan bermanfaat bagi Anda. (MYY)

Topik Menarik