Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Live di RCTI!

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Live di RCTI!

Terkini | okezone | Senin, 9 September 2024 - 05:41
share

JADWAL siaran langsung Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan diulas dalam artikel ini. Laga seru yang akan tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa 10 September 2024 pukul 19.00 WIB itu bisa disaksikan secara live di RCTI.

Ya, perjalanan Timnas Indonesia di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan berlanjut. Pada matchday kedua, kini pasukan Shin Tae-yong akan menjamu Timnas Australia.

Jelang laga itu, Timnas Indonesia punya bekal apik karena berhasil mencuri poin di matchday perdana Grup C. Main di markas Timnas Arab Saudi, yakni Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Jumat 6 September 2024 dini hari WIB, Jay Idzes cs bisa menahan imbang tuan rumah 1-1.

Dengan hasil itu, Timnas Indonesia kini duduk di urutan keempat pada klasemen sementara Grup C. Mereka punya poin sama dengan Arab Saudi yang bertengger di urutan ketiga dengan 1 poin.

Beda dengan Timnas Indonesia, Timnas Australia harus menelan pil pahit di laga perdana Grup C. Mereka di luar dugaan harus tumbang dari Timnas Bahrain dengan skor 0-1.

Alhasil, Australia tercecer di klasemen sementara Grup C. Mereka ada di urutan kelima atau tempat di bawah Timnas Indonesia dengan perolehan 0 poin.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pun optimistis dengan kiprah Jay Idzes cs di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini. Dia memastikan akan terus mendorong skuad Garuda demi mencapai level tertinggi.

Topik Menarik