Update Ranking FIFA Timnas Indonesia Hari Ini: Melesat 9 Peringkat di Depan Mata!

Update Ranking FIFA Timnas Indonesia Hari Ini: Melesat 9 Peringkat di Depan Mata!

Terkini | okezone | Selasa, 17 September 2024 - 06:09
share

UPDATE ranking FIFA Timnas Indonesia hari ini, Selasa (17/9/2024) akan diulas Okezone. Berdasarkan perhitungan real time yang dikeluarkan laman football-ranking.com, Timnas Indonesia menempati peringkat 129 dunia dengan 1,124.18 angka.

Timnas Indonesia naik empat posisi dari peringkat 133 ke 129 dunia setelah mendapatkan tambahan 15,45 poin di ranking FIFA. Tambahan poin ini didapat skuad Garuda setelah menahan dua tim langganan Piala Dunia, Arab Saudi (1-1) dan Australia (0-0) di dua matchday awal Grup C Kualifikais Piala Dunia 2026 zona Asia.

(Timnas Indonesia terus mengalami peningkatan. (Foto: PSSI)

Melihat semakin matangnya Timnas Indonesia, ditambah lagi dengan masuknya sederet pemain keturunan berkualitas, ranking FIFA skuad Garuda dijamin terus meningkat. Di Oktober 2024, Timnas Indonesia akan menantang Bahrain (10 Oktober 2024) dan China (15 Oktober 2024) di matchday ketiga dan keempat Grup C.

Peluang Timnas Indonesia menang atas Bahrain dan China sangat besar. Selain kualitas Bahrain dan China tidak seistimewa Arab Saudi serta Australia, Timnas Indonesia juga semakin tangguh seiring kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders awal Oktober 2024.

Jika menang atas Bahrain dan China, Timnas Indonesia tak hanya membuka peluang lolos ke Piala Dunia 2026, tapi juga akan terdongkrak ranking FIFA-nya. Mengutip dari laman football-ranking.com, Timnas Indonesia mendapatkan tambahan 32,43 poin di ranking FIFA jika menang atas Bahrain dan China.

Tambahan poin itu membuat Koleksi angka skuad Garuda menjadi 1,156.61 poin. Kondisi itu, membuat Timnas Indonesia berpotensi naik sembilan posisi dari peringkat 129 ke 120 dunia!

Topik Menarik