Wow! Panjang Total Karpet Masjidil Haram 200 Km, Setara Jarak Jakarta-Cirebon

Wow! Panjang Total Karpet Masjidil Haram 200 Km, Setara Jarak Jakarta-Cirebon

Berita Utama | inews | Minggu, 23 Maret 2025 - 01:04
share

MAKKAH, iNews.id - Masjidil Haram memiliki 33.000 karpet mewah untuk menutupi lantai pada bagian tertentu. Jika dibentangkan, panjang total karpet tersebut mencapai 200 kilometer lebih. Itu setara dengan jarak dari Jakarta ke Cirebon.

Tempat paling suci bagi umat Islam tersebut terus berbenah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah, baik yang melaksanakan umrah maupun pengunjung shalat. Apalagi selama Ramadhan, Masjidil Haram dipadati jemaah dari seluruh dunia.

Karpet-karpet tersebut tak hanya dibentangkan di ruang tertutup, tapi juga terbuka di halaman luar masjid. Karpet akan terlihat banyak saat dibentangkan untuk pelaksanaan Salat Jumat.

Tak sembarangan, karpet-karpet itu dipesan khusus oleh otoritas Umum untuk Dua Masjid Suci dengan memenuhi spesifikasi bagi kebutuhan jemaah. Karpet dibuat tebal sehingga memberikan kenyamanan, tahan lama, dan tahan untuk penggunaan berat.

Tak heran, Masjidil Haram memiliki fasilitas pencucian, pengeringan, dan penyimpanan karpet sendiri. Fasilitas tersebut dilengkapi mesin pencuci otomatis, yang fungsinya bukan hanya membersihkan tapi juga dan mendisinfeksi karpet-karpet Masjidil Haram.

Masjidil Haram juga telah siap menampung lonjakan jemaah di 10 hari terkhir Ramadhan. Biasanya jumlah jemaah lebih banyak lagi pada periode tersebut untuk melaksanakan i'tikaf. Ramadhan diperkirakan akan berakhir pada 29 Maret di Saudi.

Lebih dari 25 juta Muslim, termasuk 5,5 juta jemaah umrah, datang ke Masjidil Haram selama 10 hari pertama Ramadhan.

Otoritas mengerahkan hampir 13.000 petugas kebersihan yang bekerja dalam beberapa shif selama Ramadhan.

Operasi bersih-bersih skala penuh dilakukan setiap 35 menit tanpa mengganggu jemaah yang sedang beribadah.

Topik Menarik