5 Contoh Artikel Deskriptif yang Bisa Jadi Referensi Belajar Siswa

5 Contoh Artikel Deskriptif yang Bisa Jadi Referensi Belajar Siswa

Terkini | inews | Selasa, 10 September 2024 - 23:37
share

JAKARTA, iNews.id - Contoh artikel deskriptif jadi salah satu hal yang penting untuk diketahui siswa. Jenis teks ini biasanya digunakan oleh banyak orang untuk membuat berbagai karya tulis atau sastra, seperti cerpen, novel, dongeng, hingga review.

Menurut Astuti (2019), pada bukunya yang berjudul Yuk, ungkap Idemu Melalui Teks Persuasi hingga Teks Tanggapan, menjelaskan teks deskripsi adalah jenis teks yang isinya menginformasikan tentang suatu benda, tempat, ataupun peristiwa.

Sehingga, pembaca bisa membayangkan tentang objek yang dibahas pada teks tersebut.

Adapun, dalam sebuah penulisan artikel deskriptif jadi suatu kalimat pembuka dalam sebuah artikel. Penulis biasanya menuliskan pengantar paragraf dengan menggunakan kalimat deskripsi.

Berikut contoh artikel deskriptif dilansir dari berbagai sumber yang bisa dipelajari, Selasa (10/9/2024).

Contoh Artikel Deskriptif

1. Contoh Artikel Deskriptif tentang Pantai


Judul: Berlibur di Pantai


Salah satu tempat yang sangat saya sukai ketika berlibur adalah pantai. Hal yang membuat saya menyukai pantai karena suasana di sana, apalagi ketika sore hari. Pemandangan sore di pantai sangat indah.


Ombaknya yang menabrak dipadukan dengan matahari yang sedang terbenam. Orang-orang tertawa dan bermain di bawah matahari terbenam. Butiran pasir menyentuh kaki perlahan melalui jari-jari ketika berjalan di sepanjang garis pantai.


Tak hanya itu, awan putih di langit juga turut menambah suasana di pantai semakin menentramkan. Kicauan burung seperti sedang mendendangkan lagu. Semilir anginnya yang berhembus membelai rambut menambah kesejukan di pantai.


Belum lagi air laut yang biru jernih terombang ambing dibawa ombak. Sesekali ikan-ikan tampak berenang ketika dilihat dari atas tebing di pinggir pantai. Suasana ini menjadi momen terindah bagi semua orang karena hamparan pasir, gemericik air, kicauan burung, serta terjangan ombak yang kian waktu kian mengagumkan.


2. Contoh Artikel Deskripsi tentang Naik Kereta


Judul: Naik Kereta


Saat itu di pertengahan bulan Oktober. Aku melakukan perjalanan yang cukup panjang dari Jakarta ke Malang. Aku pergi bersama dengan seorang teman. Kami memulai perjalanan menggunakan kereta dari Jakarta. Perjalanan yang kami tempuh memakan waktu sekitar 17 jam.


Di dalam kereta suasana sangat ramai namun tetap tertib. Bangku yang kami pilih dapat memuat 6 orang yang saling berhadapan. Bangku ini terbuat dari besi yang dilapisi sedikit busa.


Kami duduk saling berhadapan dengan penumpang lain. Meskipun tidak saling mengenal namun seiring berjalannya waktu kami saling sapa dan mengobrol selama perjalanan.


Suasana di kereta sangat tenang. Apalagi saat hujan di luar turun dan membekaskan embun pada kaca, ditambah lantunan lagu Jawa yang sendu dan merayu mata seakan memanjakan untuk tidur.


Ketika waktu beranjak gelap, suasana kereta tampak hening karena penumpang mulai terlelap. Pengalaman dalam perjalanan di kereta sangat menyenangkan dan ingin mengulanginya kembali.


3. Contoh Artikel Deskriptif tentang Lingkungan


Judul: Lingkungan Perkampungan


Suasana desa saya masih asri. Ada banyak pepohonan, kicau burung, meski jalannya tak semulus di jalan kota. Lalu lintas masih sangat sepi dengan banyak lubang di jalan. Bukan hanya itu jalan di perkampungan juga memiliki kondisi yang berkelok-kelok dengan tanah yang naik turun.


Hanya orang dengan keahlian khusus yang bisa menggunakan mobil atau motor di jalan kampung. Terlepas dari itu lingkungan desa masih harmonis. Gotong royong dan saling membantu masih begitu kental terasa.


4. Contoh Artikel Deskriptif tentang Busana Adat Jawa


Judul: Kebaya Jawa Tengah


Banyak daerah yang menggunakan kebaya sebagai pakaian adat masing-masing yang dikhususkan untuk para wanita.


Sebut saja kebaya rancongan dari Madura, kebaya Sunda dari Sunda dan kebaya lainnya. Termasuk Jawa Tengah menjadikan kebaya sebagai busana adat Jawanya.


Istilah kebaya itu sendiri merupakan berasal dari bahasa Arab yaitu Abaya yang berarti pakaian.


Kebaya Jawa Tengah tentunya memiliki keunikan tersendiri. Dengan tampilan yang klasik namun berkelas, kebaya Jawa tengah sedikit menyimpan kesan misterius.


Kebaya Jawa Tengah seringkali digunakan oleh mempelai wanita dalam upacara pernikahan. Pada umumnya kebaya ini berwarna hitam dengan kain beludru atau sutra.


Untuk memastikan bagian dada tertutup dengan aman, wanita Jawa tengah menggunakan kemben sebagai dalaman.


5. Contoh Artikel Deskriptif tentang Pendidikan


Keberhasilan Sebuah Pendidikan


Di Indonesia, pendidikan diatur dalam peraturan yang mewajibkan setiap warganya menempuh pendidikan. Meski sudah diatur dalam susunan peraturan yang jelas, sudahkan pendidikan kita mencappai tujuannya?


Suatu pendidikan dapat dikatakan berhasil atau tidak tergantung pada hasil dari pendidikan itu sendiri. Apakah anak yang menempuh pendidikan terlihat lebih baik atau tidak dapat menjadi tolak ukur suatu keberhasilan pendidikan.


Sering kita temui orang yang menganggap nilai dari hasil belajar merupakan hasil dari pendidikan. Padahal itu salah. Hakikat pendidikan bukanlah angka, tapi proses. Bagaimana seseorang terbentuk menjadi manusia yang semestinya adalah inti dari pendidikan.


Jadi mari kita lihat dunia pendidikan kita apakah anak-anak yang setiap hari sekolah itu manusia yang lebih baik? apakah dunia pendidikan kita sudah jauh dari kata money oriented?


Jika belum, malah tidak sama sekali saya rasa pendidikan kita masih jauh dari kata berhasil.


Demikian ulasan mengenai contoh artikel deskriptif. Semoga bermanfaat.

Topik Menarik