Suswono Tak Persoalkan Dapat Nomor Urut Berapa di Pilgub Jakarta

Suswono Tak Persoalkan Dapat Nomor Urut Berapa di Pilgub Jakarta

Terkini | inews | Sabtu, 21 September 2024 - 17:21
share

JAKARTA, iNews.id - Calon Wakil Gubernur Jakarta, Suswono tidak mempersoalkan mendapatkan nomor urut berapa di Pilgub Jakarta. Menurut Suswono, semua nomor urut baik.

"Semua nomor baik saja, tak ada masalah yah, kan pasangan cuma tiga yah pilihannya, 1, 2, atau 3," ujar Suswono di Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu (21/9/2024).

Suswono mengaku tidak mempunyai keinginan mendapatkan nomor urut tertentu. Sebab diyakini Allah SWT bakal memberikan nomor terbaik bagi pasangan Ridwan Kamil-Suswono.

"Menurut pribadi sih saya tidak ada, istilahnya mana saja nanti ketika undian itulah yang terbaik dari Allah, kita yakin itu," katanya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta akan menetapkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur pada Minggu (22/9/2024) besok. Penetapan paslon dilakukan pada siang usai rapat pleno. 

Lalu KPU akan melakukan pengundian nomor urut paslon pada Senin (23/9/2024). Semua paslon yakni Ridwan Kamil-Suswono, Pramono Anung-Rano Karno dan Dharma Pongrekun- Kun Wardana wajib hadir dalam pengundian nomor urut.

Sebelumnya, Ridwan Kamil optimistis bisa menang satu putaran dengan dukungan relawan yang terus-menerus. Setiap hari relawan terus deklarasi dukungan kepada RIDO. 

"Semoga hasilnya baik sesuai target kalau bisa menang satu putaran," kata RK.

Topik Menarik