Apakah Keluarga Zelensky Tinggal di Ukraina Selama 3 Tahun Perang Melawan Rusia?

Apakah Keluarga Zelensky Tinggal di Ukraina Selama 3 Tahun Perang Melawan Rusia?

Global | sindonews | Senin, 24 Februari 2025 - 07:00
share

Hari ini, 24 Februari 2025, tepat tiga perang Rusia-Ukraina berlangsung. Apakah selama perang tersebut keluarga Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky tetap tinggal di negara tersebut?

Jawabannya: Ya. Setidaknya itu pengakuan istri Zelensky atau Ibu Negara Ukraina Olena Volodymyrivna Zelenska.

Dalam wawancara yang sangat pribadi dengan BBC pada September 2023, Zelenska memberi tahu tentang dampak emosional perang terhadap keluarganya.

"Ini mungkin agak egois, tetapi saya butuh suami saya, bukan tokoh sejarah, di sisi saya," katanya.

Dia juga berbicara tentang keluarga yang merindukan waktu bersama.

"Tetapi kami tetap kuat, kami memiliki kekuatan baik secara emosional maupun fisik. Dan saya yakin kami akan mengatasinya bersama," ujarnya.

Di Mana Keluarga Zelensky Tinggal?

Ketika Rusia mulai menginvasi Ukraina pada 24 Februari 2022, Zelenska menghabiskan waktu berbulan-bulan bersembunyi di lokasi rahasia bersama anak-anaknya.

Sejumlah laporan media Barat menyebut keluarga Zelensky tinggal di lokasi rahasia di Kyiv, Ibu Kota Ukraina.

Meski bertahan di Kyiv, keluarga Zelensky sebenarnya tidak tinggal bersama alias hidup terpisah-pisah.

"Kami tidak tinggal bersama dengan suami saya, keluarga kami terpisah," kata Zelenska kepada BBC.

"Kami memiliki kesempatan untuk bertemu satu sama lain, tetapi tidak sesering yang kami inginkan. Anak saya merindukan ayahnya."

Ketidakpastian hidup dalam perang juga berdampak emosional bagi anak-anaknya, katanya.

"Saya merasa sakit melihat anak-anak saya tidak merencanakan apa pun. Di usia seperti itu, anak muda. Putri saya berusia 19 tahun. Mereka bermimpi bepergian, merasakan sensasi dan emosi baru. Dia tidak memiliki kesempatan seperti itu," paparnya.

"Ada batasan waktu dalam hal yang dapat Anda lakukan, batasan itu ada, dan entah bagaimana kita mencoba untuk hidup di dalamnya."

Pada minggu-minggu pertama perang, Zelensky dilaporkan media setempat telah ditawari perjalanan aman ke luar negeri. Namun, dia dan keluarganya memilih untuk tetap tinggal di Kyiv.

Zelensky juga mengonfirmasi keberadaan keluarganya di Kyiv dalam sebuah wawancara dengan Scott Pelley dari CBS News.

"Ketika semua orang mengatakan kepada Anda, 'Anda harus pergi,' Anda perlu berpikir," katanya.

"Sebelum saya melakukan sesuatu, saya menganalisis situasinya. Saya selalu melakukannya dengan tenang, tanpa kekacauan. Saya mungkin bukan pejuang terkuat. Tetapi saya tidak mau mengkhianati siapa pun," papar Zelensky.

Pelley melakukan wawancara tersebut dari dalam pusat komando di Ibu Kota Ukraina—yang disebutnya sebagai "benteng", mencatat "lorong-lorong gelap" yang "penuh dengan pasukan, senapan mesin, ranjau, bahan peledak" dan pasukan yang sedang tidur.

"Kami menemukan cara untuk bekerja. Kami tidak punya cara lain," kata Zelensky, saat berbicara dengan Pelley dengan bantuan seorang penerjemah.

"Di sini harus gelap. Anda tidak bisa menyalakan lampu karena bom bisa saja terbang masuk, saat terjadi serangan udara."

"Jika sirene serangan udara meraung-raung, kami akan turun ke bawah," katanya.

Sekilas tentang Keluarga Zelensky

Presiden Volodymyr Oleksandrovych Zelensky lahir dari orang tua Yahudi pada 25 Januari 1978 di Kryvyi Rih, yang saat itu berada di Republik Sosialis Soviet Ukraina.

Sedangkan Ibu Negara Ukraina Olena Volodymyrivna Zelenska juga lahir di Kryvyi Rih pada 6 Februari 1978. Zelenska dinobatkan oleh TIME sebagai salah satu dari 100 Tokoh Paling Berpengaruh Tahun 2023.

Zelensky dan Zelenska adalah pasangan kekasih selama sekolah dan pada akhirnya menjadi pasangan suami istri yang memimpin negara Ukraina.

Pada tahun 2003, mereka menikah. Pasangan ini dikaruniai dua orang anak. Yakni, seorang putri bernama Oleksandra (lahir pada 15 Juli 2004) dan seorang putra bernama Kyrylo (lahir pada 21 Januari 2013).

Sebelum menjadi pemimpin negara, Zelensky dan Zelenska pernah bekerja sama dalam grup komedi dan studio televisi, di mana Zelensky sebagai aktor dan Zelenska sebagai penulis naskah.

Topik Menarik