Profil Ruri Repvblik yang Alami Kecelakaan Moge di Ciamis, Sempat Banting Stir Jadi Pengusaha

Profil Ruri Repvblik yang Alami Kecelakaan Moge di Ciamis, Sempat Banting Stir Jadi Pengusaha

Gaya Hidup | inews | Sabtu, 7 September 2024 - 20:01
share

JAKARTA, iNews.id - Kabar mengejutkan datang dari vokalis band Repvblik Ruri Herdian. Dia mengalami kecelakaan motor besar pada Jumat (6/9/2024). 

Ruri mengalami kecelakaan di belokan Dusun Kidul RT 10 RW 04, Desa Cijeungjing, Kecamatan Cijeungjing, Kebupaten Ciamis , Ciamis, Jawa Barat. Melalui Instagram @ciamis.info terlihat motor gede (moge) yang dikendarai Ruri mengalami kerusakan parah usai menabrak batu besar di tepi jalan. 

Kabar ini pun sontak menghebohkan netizen dan penggemar band Repvblik. Sebenarnya siapa sosok Ruri Repvblik yang mengalami kecelakaan tersebut? 

Profil Ruri Repvblik 

Ruri sendiri dikenal sebagai seorang musisi dan vokalis band Tanah Air, Repvblik. Pria bernama asli Ruri Herdian Wantogia ini lahir di Bogor, Jawa Barat pada 31 Oktober 1983. Dia merupakan pentolan band Repvblik yang mulai terbentuk pada 2004.

Selain Ruri, band Repvblik tersebut turut beranggotakan Heri Masrulah Achmad (gitar), Lafi Hariyatulafian (bass), Bachtiar Rahman Hamzah (kibor dan backing vokal).

Perjalanan karier Ruri selama menjadi musisi pun juga penuh lika-liku. Sempat hits di era 2010-an, Ruri pun bahkan sempat banting stir dan tak malu membuka usaha dan berdagang.

Ruri juga cukup aktif di media sosial dan membagikan sederet kegiatan sehari-harinya. Pria 40 tahun ini juga memiliki akun Instagram, @ruri_repvblik yang memiliki lebih dari 700 pengikut.

Postingannya itu memerlihat berbagai kegiatan Ruri hingga momen saat dirinya manggung bersama Repvblik. Selain itu, Ruri juga membagikan momen dirinya yang senang dengan motor gede dan berkeliling dengan kendaraan kesayangannya.

Selain pantang menyerah dalam berkarier, Ruri juga memiliki keluarga kecil yang dia sayangi. Dia menikah dengan Chisa Anne pada 2010 lalu. Pernikahan mereka pun dikaruniai 3 orang anak.

Ruri Repvblik sendiri juga memiliki kanal YouTube, Ruri Wantogia. Dia pun aktif menjajal dunia konten dan membagikan keseharian hingga usaha-usahanya melalui kanal tersebut.

Topik Menarik