Pemilik Warung Bakso Wahyu Kebingungan atas Tuduhan Penggunaan Boraks

Pemilik Warung Bakso Wahyu Kebingungan atas Tuduhan Penggunaan Boraks

Terkini | ttu.inews.id | Kamis, 3 Oktober 2024 - 07:00
share

SABU RAIJUA, iNewsTTU.id-- Pemilik warung bakso Wahyu merasa bingung dengan hasil uji laboratorium yang dibuat Pemerintah Daerah Kabupaten Sabu Raijua dengan mengatakan produknya menggunakan bahan kimia boraks sebab kata dia jangankan menggunakan, untuk mengenal bahan kimia itu saja dirinya tidak pernah mengetahui.

Demikian disampaikan mas beny Pemilik warung bakso Wahyu ketika ditemui iNewsTTU.id kamis 03 Oktober 2024.

Kata dia, bakso miliknya bukan hanya dijual kepada pelanggan akan tetapi dia dengan keluarga juga turut mengkonsumsi sehingga ketika dinyatakan mengandung bahan kimia itu dirinya heran dan yang lebih herannya Kata dia, banyak warung lain yang juga turut menggiling daging di tempatnya sehingga ketika dia menggunakan boraks pasti akan berdampak pada semua warung bakso yang bekerjasama dengannya. 

"Saya heran kenapa warung saya saja yang kena padahal banyak warung yang giling daging disini" Ujar Beny

Sementara itu sang istri Marselina katakan, sangat menjamin produknya terjaga dan bebas dari semua bahan kimia karena hanya menggunakan bahan atau bumbu lokal sebagaimana yang mereka terapkan pada adonan bakso partnernya dan untuk itu pihaknya telah mengirimkan sample yang sama supaya kembali dilakukan uji laboratorium di provinsi NTT.

Dia juga merasa janggal ketika Pemda memakai laboratorium di Kabupaten ende dan bukan di tingkat provinsi.

"Saya jamin bakso kami bebas dari bahan kimia, dan model boraks saja kami tidak tahu seperti apa" Kata Marselina

Dia juga berharap agar masyarakat jangan mudah percaya dengan isu yang di hembuskan meskipun telah ada surat dari Pemda karena meskipun tidak pernah ia pikirkan, bisa saja ada persaingan bisnis untuk menjatuhkan usahanya.

"Kami ada kirim sample lagi ke laboratorium provinsi supaya nama baik kami jangan tercoreng karena ini warung, hidupkan kami dan keluarga" Tutup Marselina

Topik Menarik