Berangkat Cari Rumput, Warga Jombang Ditemukan Tewas Telungkup di Sawah

Berangkat Cari Rumput, Warga Jombang Ditemukan Tewas Telungkup di Sawah

Terkini | mojokerto.inews.id | Jum'at, 21 Maret 2025 - 14:12
share

JOMBANG, iNEWSMOJOKERTO.ID - Seorang warga di Kabupaten Jombang ditemukan tewas di sawah. Diduga korban bernama Kasnan (68) warga Dusun Ngrandu, Desa Cangkringrandu, Kecamatan Perak meninggal dunia karena penyakitnya kambuh. 

Pria lansia itu ditemukan tidak bernyawa di area persawahan Ngrandu, Jumat (21/3/2025) pukul 16.30 WIB dengan posisi tertelungkup. "Jenazah korban sudah diserahkan ke pihak keluarga," kata Kapolsek Perak, AKP Tri Prayogi kepada iNEWS.

Sebelum ditemukan jadi mayat, sekitar pukul 09.00 WIB, Kasnan berangkat mencari rumput dengan mengendarai sepeda motor dan membawa gerobak. Karena hingga sore hari korban belum pulang, Munaji (60) warga setempat berniat untuk mencari keberadaan korban.

"Korban dicari karena sebelumnya mengeluh asam lambung dan sesak kambuh," katanya.

Sekira pukul 16.30 Wib,  Munaji menemukan Kasnan dalam kondisi tertelungkup di area persawahan dengan posisi kepala menghadap utara. Lantas, Munaji melaporkan perangkat desa dan diteruskan ke Polsek Perak dan tim medis Puskesmas Perak serta Inafis Polres Jombang untuk melihat kondisi korban.

 

"Setelah dilakukan pengecekan dan pemeriksaan Tim medis bahwa benar korban telah meninggal dunia," katanya.

Tri Prayogi menyampaikan, hasil pemeriksaan tim medis dan polisi tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan. Lantaran pihak keluarga sudah menerima kejadian tersebut sebagai musibah dan menolak dilakukan proses autopsi maka jenazah korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. 

"Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, keluarga korban menerima dengan Ikhlas kematian korban dan meminta agar tidak dilakukan autopsi. Dugaan awal korban meninggal karena sakit," tandasnya.

Topik Menarik