Catat! Layanan Transjakarta Dimulai Jam 09.00 WIB pada Hari Pertama Lebaran 2025

Catat! Layanan Transjakarta Dimulai Jam 09.00 WIB pada Hari Pertama Lebaran 2025

Terkini | inews | Rabu, 19 Maret 2025 - 09:11
share

JAKARTA, iNews.id - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) memberlakukan kebijakan khusus jam operasional layanan saat Hari Raya Idulfitri atau Lebaran 1446 Hijriah/2025. Layanan Transjakarta yang umumnya beroperasi mulai pukul 05.00 WIB, khusus saat Lebaran jam operasional menjadi pukul 09.00 WIB.

Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza menjelaskan, penyesuaian jam operasional dalam upaya memberikan kesempatan bagi para pramudi untuk menunaikan ibadah salat Idulfitri terlebih dahulu.

"Kita siapkan seperti tahun-tahun sebelumnya, kalau sudah dekat-dekat lebaran biasanya kebutuhan demand-nya itu turun. Jadi kita sesuaikan, karena kan mengoptimalkan subsidinya. Jadi nanti kita akan sesuaikan jumlah unit yang beroperasi mungkin akan dikurangi sedikit," ujar Welfizon kepada wartawan, Rabu (19/3/2025).

"Di lebaran biasanya seperti tahun lalu, lagi itu kita berikan kesempatan buat petugas pramudi kita biar bisa ibadah dulu. Jadi layanan dimulai agak siang. Pagi itu semuanya off, melakukan ibadah. Jadi tidak ada yang operasi sama sekali. Jam 9 baru dimulai lagi layanan," tuturnya.

Welfizon menyebut, kebijakan penyesuaian jam operasional layanan hanya saat Hari Raya Idulfitri, untuk hari berikutnya kembali normal.

"Jadi hari raya kedua dan seterusnya itu sudah beroperasi normal. Kalo di BRT itu udah 24 jam. Jadi kan sudah ada layanan yang malam juga. Itu sudah normal. Penyesuaian cuma ada di hari H pada saat Idulfitri. Idulfitrinya ngikutin pemerintah ya. Yang diumumkan pemerintah kapan, itu yang kita ikuti. Jadi di hari itu, mereka diberi kesempatan untuk beribadah," katanya.

Welfizon menyebut untuk layanan bus wisata juga akan sama menyesuaikan jam operasional bus reguler. Nantinya bus wisata akan dikerahkan ke sejumlah titik wisata Jakarta mulai dari Ancol, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Ragunan. 

"Kalau wisata juga sama. Biasanya puncaknya di hari raya ke-2. Konsentrasi kita itu nanti akan ada di titik-titik keramaian di Ragunan, Ancol dan TMII. Jadi kita akan kerahkan lebih banyak armada untuk perbantuan di situ," ucapnya.

Topik Menarik