Banjir Bandang Terjang Cisarua, 346 Jiwa Mengungsi dan Satu Orang Meninggal
JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan sebanyak 346 jiwa terdampak dan satu meninggal dunia akibat banjir bandang yang melanda di Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto meminta agar penanganan darurat yang berfokus pada pemenuhan kebutuhan warga terdampak, baik kepada 346 jiwa yang mengungsi maupun mereka yang bertahan di rumah masing-masing.
“Tentu saja yang masih mengungsi ini, dipastikan nanti pemerintah daerah kabupaten bogor di bawah arahan bupati dan kami pemerintah pusat melalui BNPB kami pastikan kebutuhan masyarakat yang terkena banjir, khususnya yang mengungsi ini betul-betul kita penuhi semaksimal mungkin,” ujar Suharyanto dalam keterangan resminya, Selasa (4/3/2025).
Lebih lanjut, BNPB akan mendukung pemulihan kondisi darurat menuju rehabilitasi dan rekonstruksi, khususnya bagi warga yang rumahnya mengalami kerusakan akibat banjir bandang. Menurut hasil kaji cepat, setidaknya ada 24 rumah rusak ringan, 1 rusak sedang dan 16 rumah rusak berat.
“Yang rumahnya rusak, baik ringan, sedang dan berat itupun akan diberikan bantuan oleh pemerintah,” kata Suharyanto.
Sejalan dengan hal itu, BNPB juga akan mendukung pemulihan infrastruktur dalam waktu dekat, khususnya untuk penanganan jembatan yang rusak. Suharyanto tidak ingin masyarakat terlalu lama mengalami kesulitan dalam mobilisasi, terlebih beberapa minggu lagi Hari Raya Idul Fitri akan tiba.
BNPB akan meminta Mabes TNI untuk mengerjakan dukungan jembatan Bailey sehingga akses jalur dapat tersambung kembali dalam waktu kurang dari tiga minggu ke depan.
“Infrastruktur ada tujuh jembatan yang putus, yang belum tertangani ada enam. Kita pastikan nanti dalam waktu tidak terlalu lama, tiga minggu ini krusial, menjelang libur Idul Fitri dan libur nasional ini jangan sampai jembatan ini masih putus,” jelas Suharyanto.
“Kita akan gunakan jembatan Bailey, Kita akan berkoordinasi dengan TNI supaya jembatan ini bisa segera terpasang di lokasi yang masih putus,” imbuhnya.