Penyebab Wasit Ahmed Al Kaf Tak Datang ke Indonesia Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK
PENYEBAB wasit Ahmed Al Kaf tak datang ke Indonesia memimpin laga Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) akan diulas Okezone. Sosok Ahmed Al Kaf menjadi sorotan saat memimpin laga Bahrain vs Timnas Indonesia di matchday ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang dilangsungkan di Bahrain National Stadium, Kamis 10 Oktober 2024 malam WIB.
1. Ahmed Al Kaf Bikin Emosi Suporter Timnas Indonesia
Wasit asal Oman itu memberi perpanjangan waktu tidak sesuai yang ditentukan di awal. Ketika waktu menginjak menit 90, Ahmed Al Kaf memberikan perpanjangan waktu enam menit.
Saat perpanjangan waktu enam menit diumumkan, Timnas Indonesia sedang unggul 2-1 atas Bahrain. Namun, ketika waktu menginjak waktu 90+6, wasit tidak kunjung meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Ia membiarkan pertandingan terus berjalan. Saat itu, The Reds -julukan Timnas Bahrain- tengah mendominasi pertandingan. Apes bagi Timnas Indonesia, Bahrain mencetak gol penyama kedudukan lewat aksi Mohamed Marhoon. Alhasil, skor berubah 2-2 dan bertahan hingga laga usai.
Alhasil, banyak pencinta sepakbola yang “menelanjangi” Ahmed Al Kaf. Bahkan banyak netizen yang berharap Ahmed Al Kaf kembali memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain di matchday tujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
2. Gulmurod Sadullo Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK
Namun, keinginan netizen Indonesia melihat Ahmed Al Kaf memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK dipastikan batal. Sebab, Federasi Sepakbola Tajikistan mengumumkan wasit mereka, Gulmurod Sadullo, akan memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain pada Selasa, 25 Maret 2025 pukul 20.45 WIB.
“Gulmurod Sadullo telah ditunjuk sebagai wasit utama untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia dan Bahrain, yang akan digelar di Jakarta pada 25 Maret,” tulis FFT di akun Instagram @fft_official, Senin 24 Februari 2025.
Gulmurod Sadullo bisa dibilang salah satu wasit muda terbaik yang ada di Asia saat ini. Gulmurod Sadullo tercatat baru berusia 34 tahun.
Meski sudah muda, Gulmurod Sadullo sudah memimpin laga-laga besar. Musim ini saja, Gulmurod Sadullo sudah mencatatkan empat laga AFC Champions League Elite 2024-2025.
Karena itu, menarik menanti kerja Gulmurod Sadullo. Harapannya, Gulmurod Sadullo dapat bekerja secara maksimal tanpa melakukan satu pun kesalahan.