Pusat Relawan Dedi-Erwan Cianjur Gelar Deklarasi, Klaim 78 Persen Warga Jabar Dukung Paslon Nomor 4
CIANJUR, iNewsBandungRaya.id - Pusat Relawan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Kabupaten Cianjur mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) Jawa Barat Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan.
Dalam acara yang digelar di Ben Coffee, Dewan Kesenian Cianjur, Jalan Suroso, Selasa (15/10/2024) itu, relawan mengklaim 78 persen warga Jabar siap memenangkan Dedi-Erwan, paslon bernomor urut 4 di Pilgub Jabar 2024 itu.
Selain kepada Dedi-Erwan, para relawan juga menegaskan dukungan mereka terhadap pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) Cianjur Deden Nasihin dan Efa Fatimah. Mereka menilai, Deden-Efa sejalan dan satu visi dengan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan.
Koordinator Pusat Relawan Dedi Mulyadi - Erwan Setiawan Kabupaten Cianjur Wildansyah Firdaus mengatakan, berdasarkan survei internal, pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan memperoleh dukungan sebesar 78 persen dari warga Jawa Barat, termasuk Kabupaten Cianjur.
“Dukungan ini tidak hanya berasal dari popularitas, tetapi juga rekam jejak kepemimpinan dan kerja nyata yang telah mereka tunjukkan. Warga Jawa Barat, termasuk di Cianjur, percaya pasangan ini mampu membawa perubahan,” kata Wildansyah.
Selain mendukung Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan dalam Pilgub Jawa Barat, relawan ini juga mengarahkan dukungan untuk pasangan Deden Nasihin dan Efa Fatimah di Pilkada Cianjur 2024.
Menurut Wildan, Deden-Efa memiliki visi dan misi yang sejalan dengan Dedi-Erwan dalam hal pembangunan daerah, pelestarian budaya, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Deden Nasihin dan Efa Fatimah memiliki visi selaras dengan pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan, terutama dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat Cianjur dan menjaga kearifan lokal. Kami yakin, kepemimpinan Deden-Efa di Cianjur akan beriringan dengan visi besar untuk Jawa Barat,” tutur Wildan.
Dedi Mulyadi, kata Wildan, dikenal dengan program-program pelestarian budaya dan pembangunan yang berorientasi pada masyarakat kecil selama menjabat sebagai Bupati Purwakarta, telah menarik perhatian masyarakat luas. Sedangkan pasangannya, Erwan Setiawan, yang menjabat sebagai Wakil Bupati Sumedang, melengkapi kepemimpinan ini dengan fokus pada pengembangan ekonomi dan pelayanan publik.
“Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan adalah kombinasi tepat untuk Jawa Barat. Hal yang sama juga kami lihat pada pasangan Deden Nasihin dan Efa Fatimah di Cianjur. Mereka berdua memiliki kapasitas untuk membangun Cianjur yang lebih baik dan berkelanjutan,” ucap Wildan.
Deklarasi ini dihadiri oleh ratusan relawan dan simpatisan yang siap menggalang dukungan lebih luas untuk kedua pasangan tersebut, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten.
Para relawan optimistis kombinasi kepemimpinan ini akan membawa perubahan signifikan di Jawa Barat, termasuk Cianjur, melalui pendekatan yang berpihak kepada rakyat dan pembangunan berkelanjutan.
“Kami akan terus bergerak hingga pelosok-pelosok Cianjur untuk mensosialisasikan program pasangan Dedi Mulyadi - Erwan Setiawan, serta Deden Nasihin - Efa Fatimah. Masyarakat memerlukan pemimpin yang nyata-nyata peduli dengan kebutuhan mereka,” tegas Wildan.
Polda Jateng Bekuk 5 Pelaku Pencuri Kayu Yang Ancam Penjaga Perhutani di Pati Dengan Parang
Sementara itu, Pembina Pusat Relawan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Kabupaten Cianjur Saep Lukman, juga hadir dalam acara deklarasi ini. Dalam sambutannya, Saep Lukman mengungkapkan keyakinannya bahwa kemenangan pasangan Dedi Mulyadi - Erwan Setiawan di Pilgub Jawa Barat sangat signifikan, didukung oleh hasil survei dari berbagai lembaga terkemuka.
“Rekam jejak Kang Dedi Mulyadi sebagai pemimpin sudah sangat jelas. Berbagai lembaga survei terkemuka menunjukkan hasil yang sama, yakni pasangan Dedi-Erwan memiliki peluang paling besar untuk menang dengan signifikan. Ini bukan hanya optimisme dari tim relawan, tetapi juga didukung data konkret dari lapangan,” kata Saep Lukman.
Saep Lukman menyatakan, program-program Dedi Mulyadi selama menjabat sebagai Bupati Purwakarta dan anggota DPR RI, telah meninggalkan jejak baik di masyarakat. Hal tersebut dapat menjadi model tepat untuk diterapkan di skala provinsi.
“Masyarakat Jawa Barat melihat sosok pemimpin seperti Kang Dedi Mulyadi mampu menyelesaikan masalah dengan cara-cara cepat, tepat, dan selalu berpihak kepada rakyat kecil. Itulah sebabnya pasangan ini mendapat tempat di hati mereka,” ujar Saep Lukman.
Pantauan di lokasi, sejumlah komunitas relawan tampak hadir di kegiatan tersebut. Di antaranya, Relawan Teh Metty Peduli, RAIDE, Bobotoh Erwan, Jaringan Pilkada Jurdil dan Santri Berkarya Cianjur, serta Kaukus Keadilan untuk Rakyat.