Bale Gotong Royong Dharma-Kun di Jalan Antasari Masih Sepi

Bale Gotong Royong Dharma-Kun di Jalan Antasari Masih Sepi

Terkini | sindonews | Senin, 23 September 2024 - 15:33
share

Rumah Pemenangan Dharma Pongrekun - Kun Wardana di Bale Gotong Royong, Jalan Antasari Nomor 12A, Jakarta Selatan, Senin (23/9/2024) siang masih sepi. Belum tampak kumpulan massa pendukung jelang pengundian nomor urut cagub-cawagub Jakarta yang akan digelar nanti malam di KPUD Jakarta.

Diketahui, Dharma-Kun merupakan pasangan cagub-cawagub Jakarta dari jalur perseorangan atau independen. Pantauan SINDOnews pukul 14.30 WIB, Bale Gotong Royong masih sepi. Hanya tampak beberapa mobil yang terparkir dan pendukung ataupun tim pemenangan yang berada di Bale Gotong Royong.

Pendukung Dharma-Kun mengenakan kostum serba hitam yang bertuliskan "Jakartaku Aman: Bersama Selamatkan Jiwa Keluarga Kita".

Baca Juga: Dharma-Kun Maju Pilgub Jakarta, Jimly: Jangan Jadikan Sebuah Ketakutan

Sebelumnya, Komisioner KPU Jakarta Astri Megatari mengatakan bahwa penetapan nomor urut setiap pasangan calon yang akan dilakukan pada hari ini, dilaksanakan pukul 19.00 WIB atau 7 malam.

“Hari ini kami akan mengadakan pengundian nomor urut pukul 7 malam di Kantor KPUD Jakarta,” kata Astri.

Astri memastikan, ketiga pasangan calon akan datang pada kegiatan yang berlangsung pada malam hari ini. “Ya paslon hadir ke kantor kami untuk mengambil nomor urut,” jelasnya.

Astri menegaskan, nomor urutnya yang diambil pasangan calon akan menjadi nomor saat mereka berkampanye dan surat suara. Pengambilan nomor urut akan dilakukan dengan cara diundi.

Topik Menarik