Pos Indonesia Salurkan Bansos Sembako dan PKH Secara Door to Door di Kebayoran Lama

Pos Indonesia Salurkan Bansos Sembako dan PKH Secara Door to Door di Kebayoran Lama

Terkini | okezone | Sabtu, 22 Maret 2025 - 00:04
share

JAKARTA – PT Pos Indonesia (PosInd) terus bergerak cepat dalam menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) berupa sembako dan Program Keluarga Harapan (PKH) dengan metode pengantaran langsung ke rumah penerima (door to door). Program ini dilakukan untuk memastikan bantuan sampai tepat sasaran, terutama bagi keluarga penerima manfaat yang mengalami kendala, seperti difabel dan orang sakit.

Di wilayah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, tim Juru Bayar Kantor Pos telah melakukan berbagai persiapan sebelum menyalurkan bantuan. Prosesnya dilakukan secara sistematis, mulai dari pengambilan uang di bendahara hingga distribusi langsung ke penerima manfaat.

Salah satu penerima manfaat, Patmah, mengapresiasi program ini karena sangat membantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Dengan metode door to door, bantuan bisa langsung diterima oleh masyarakat yang membutuhkan tanpa harus datang ke lokasi pengambilan.

Dalam satu hari, tim Juru Bayar Kantor Pos mampu menyalurkan bantuan kepada sekitar 20 keluarga penerima manfaat di satu kelurahan. Upaya ini diharapkan dapat mempercepat penyaluran bansos agar lebih efektif dan tepat sasaran. (Tim iNews/Dwinarto)


 

Topik Menarik