Hasil Timnas Thailand vs Afghanistan di FIFA Matchday Maret 2025: Penyerang Berdarah Swedia Bantu Gajah Perang Menang 2-0!
HASIL Timnas Thailand vs Timnas Afghanistan di FIFA Matchday Maret 2025 sudah diketahui. Setelah melalui 90 menit pertandingan di Stadion Rajamangala pada Jumat 21 Maret 2025 malam WIB, skuad Gajah Perang -julukan Timnas Thailand- menang 2-0.
Gol-gol Timnas Thailand dalam laga ini dicetak penyerang berdarah Swedia, Patrik Gustavsson, pada menit enam dan 52. Kemenangan ini merupakan modal positif jelang menghadapi Sri Lanka di laga pertama Grup D babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027 pada Selasa, 25 Maret 2025.
Meski laga digelar di kandang sendiri, Timnas Thailand takkan mudah mengalahkan Sri Lanka. Sebab, wakil Asia Selatan ini akan dihuni belasan pemain naturalisasi yang siap menghukum Timnas Thailand.
Jalannya Pertandingan
Pelatih Timnas Thailand, Masatada Ishii, menurunkan formasi 4-3-3 dalam laga ini. Patrik Gustavsson bertugas sebagai penyerang tengah, diapit dua penyerang lincah atas nama Channarong Promsrikaew dan Supachok Sarahcat.
Sementara itu, Timnas Afghanistan racikan Usman Tashev turun dengan pola 4-4-2. Laga baru berjalan enam menit, Timnas Thailand sudah unggul 1-0 lewat aksi Patrik Gustavsson.
Setelah mencetak gol pembuka, Timnas Thailand masih mendominasi pertandingan. Sayangnya, tidak ada gol tambahan di babak pertama.
Kemudian babak kedua baru berjalan tujuh menit, Patrik Gustavsson lagi-lagi mencetak gol. Skor berubah 2-0.
Di menit 61, pelatih Masatada Ishii menurunkan sejumlah pemain. Beberapa pemain top yang dimasukkan di menit 61 adalah penyerang andalan Suphanat Mueanta dan kapten Timnas Thailand, Chanathip Songkrasin.
Meski begitu, tak ada gol tambahan di laga ini. Timnas Thailand tetap menang 2-0 atas Afghanistan yang tergabung di Federasi Sepakbola Asia Selatan.
Menarik menanti aksi lanjutan Timnas Thailand. Sanggupkah Timnas Thailand lolos ke Piala Asia 2027 yang digelar di Arab Saudi?