Gugup Jelang Tanding Tenis Lawan Artis Korsel, Nia Ramadhani: Kalah Menang Belakangan

Gugup Jelang Tanding Tenis Lawan Artis Korsel, Nia Ramadhani: Kalah Menang Belakangan

Terkini | okezone | Kamis, 23 Januari 2025 - 14:28
share

Nia Ramadhani kembali berpartisipasi dalam pertandingan eksebisi 'Lagi Lagi Tenis Internasional' yang akan digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Senin (9/2/2025).

Nia Ramadhani tak menyangka bisa kembali terlibat di acara tersebut. Terlebih, kali ini dia dipasangkan dengan Raffi Ahmad dalam kategori pertandingan mix double melawan artis Korea Selatan (Korsel).

"Jujur aku merasa tersanjung dilibatkan di sini, apalagi dipasangkan sama Aa Raffi, sahabatku sendiri," kata Nia Ramadhani ketika ditemui di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, belum lama ini. 

Meski demikian, Nia tak bisa menampik rasa gugupnya menjelang pertandingan. Hal ini membuatnya mengingat momen saat melawan Nagita Slavina di acara Lagi Lagi Tenis tahun lalu. 

"Jujur deg-degan banget. Bakal kepikiran sih sampai sebelum tanding, melawan artis Korea di depan ribuan orang tuh gimana, canggung atau nggak," ucapnya.

 "Kayak pas lawan Nagita aja tahun lalu, Deg-Degan banget sampai gak bisa makan," sambungnya. 

Akan tetapi, istri Ardi Bakrie itu merasa beruntung dipasangkan dengan Raffi. Sebab, Raffi dikenal punya kemampuan apik dalam menaklukkan bola.

"Raffi percaya dirinya sejuta persen, jadi mengikuti rasa percaya dirinya dia aja buat tanding yang bagus," jelasnya. 

Nia Ramadhani menilai, persiapan mental menjadi modal penting sebelum bertanding. Sebab, ia tak mungkin mengundurkan diri dari pertandingan ini. 

"Kalau sudah ada video promo enggak mungkin mundur. Kalau sudah berani, harus yakin. Kalah menang belakangan yang penting main bagus," ujar Nia Ramadhani. 

Sebagai informasi, Lagi Lagi Tenis Internasional akan menampilkan tiga pertandingan, yakni dua mix doubled dan single man. Pertama Raffi Ahmad dan Nia Ramadhani vs. Park Eun Seok dan Hong Soo Ah. 

Kemudian, Desta dan Nagita Slavina akan berhadapan dengan Choi Woong dan Jung Ha Young. Lalu, pertandingan berlanjut dengan format single man antara Dikta Wicaksono dengan Tae Yun.

Topik Menarik