Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Australia Setelah Diperkuat Ole Romeny: Gusur Rafael Struick?
PREDIKSI line up Timnas Indonesia vs Timnas Australia setelah diperkuat Ole Romeny menarik untuk diulas. Apakah sang pemain akan menggusur posisi Rafael Struick?
Romeny dikonfirmasi akan menjalani proses naturalisasi menjadi WNI. Hal itu terlihat dari unggahan bersama Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang kali ini sedikit berbeda.
Ya, biasanya pemain keturunan yang hendak dinaturalisasi akan berpose salaman dengan sang ketua umum. Namun, kali ini Erick hanya mengunggah foto berdua saja dengan Romeny.
Proses naturalisasi pun kini dimulai. Ada sejumlah tahapan yang harus dilalui pemain FC Utrecht itu yakni dari persetujuan DPR, terbitnya Keputusan Presiden, pengambilan sumpah WNI, dan perpindahan federasi.
Andai selesai dalam waktu dekat, Romeny tampaknya tak akan tampil di Piala AFF 2024 (ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024). Sebab, ia diproyeksikan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Itu artinya, Romeny paling cepat debut pada laga kontra Timnas Australia, 20 Maret 2025 di Negeri Kanguru. Prediksi line up-nya pun cukup menarik bila memakai susunan pemain di laga melawan Timnas Jepang.