Tekan Polusi di Jakarta, Anggota DPRD Kenneth Resmikan RTH Tanjung Duren

Tekan Polusi di Jakarta, Anggota DPRD Kenneth Resmikan RTH Tanjung Duren

Terkini | okezone | Sabtu, 21 September 2024 - 16:19
share

JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDI Perjuangan, Hardiyanto Kenneth mengatakan, keberadaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Jakarta sangat penting untuk mendukung kualitas hidup warga. Mengingat, Jakarta kota dengan tingkat urbanisasi yang tertinggi di dunia dibarengi populasi yang terus melonjak.

"Memang bahwa Taman Terbuka Hijau ini memang sudah menjadi suatu kebutuhan mendasar di setiap kota besar yang memang selain berfungsi sebagai paru paru kota, juga bisa berfungsi menjadi area serapan air dan tempat rekreasi bagi masyarakat sekitar, kehidupan satwa hingga pengurangan risiko bencana," ujar Kent dalam keterangannya, dikutip, Sabtu (21/9/2024).

Kenneth pun meresmikan Taman Terbuka Hijau Taman Apel di Tanjung Duren IIIE, RT 10 RW 03 Kelurahan Tanjung Duren Utara, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Selasa 17 September 2024. Revitalisasi dilakukan berdasarkan penyerapan aspirasi masyarakat di akhir 2023. 

Sementara pengerjaan dilakukan Suku Dinas Pertamanan dan Permakaman Kotamadya Jakarta Barat. Usai dilantik menjadi anggota DPRD Jakarta periode 2024-2029, Kent mengaku akan membawa perubahan positif bagi setiap warga Jakarta. Salah satunya, mengatasi polusi dengan membangun RTH.

"Jakarta membutuhkan lebih banyak ruang terbuka hijau untuk rekreasi, untuk kualitas hidup yang lebih baik. Saya akan berupaya keras untuk membangun taman-taman baru, memperbaiki taman yang ada, serta mengimplementasikan kebijakan dalam mengurangi polusi udara dan menjaga kebersihan lingkungan," ujarnya.

 

Kendati banyak tantangan yang perlu dilewati, seperti keterbatasan lahan. Selain itu, kurang meratanya kualitas RTH karena tidak semua wilayah memiliki akses yang sama terhadap RTH di Jakarta. Bisa dilihat, RTH di lokasi yang cenderung masyarakat kelas atas berbeda dengan di lokasi masyakarat miskin.

"Meskipun menghadapi berbagai tantangan, upaya untuk mengembangkan dan memelihara RTH harus terus didorong. Dengan dukungan dari pemerintah dan partisipasi aktif masyarakat, Jakarta dapat menjadi kota yang lebih hijau, sehat, dan berkelanjutan," ujarnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta ini berharap, dengan adanya RTH, masyarakat Tanjung Duren IIIE memiliki kepedulian untuk memeliharanya sehingga bisa meningkatkan kualitas hidup.

"Semoga dengan peresmian Taman Terbuka Hijau Taman Apel ini bisa membawa manfaat sebanyak banyaknya buat masyarakat sekitar, terutama bagi masyarakat RT 10 Tanjung Duren IIIE ini. Mari kita bersama-sama menjaga dan melestarikan RTH untuk generasi mendatang," kata Ketua IKAL PPRA LXII Lemhannas RI.
 

Topik Menarik