Yuk, Ikuti Festival Pantai Ligota 2025, Tempat Keren ini Tak Kalah dari Labuan Bajo

Yuk, Ikuti Festival Pantai Ligota 2025, Tempat Keren ini Tak Kalah dari Labuan Bajo

Nasional | flores.inews.id | Rabu, 19 Maret 2025 - 22:50
share

Borong, iNewsFlores.id – Wow, tempat keren ini ada di Borong, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT). Tak sekedar eksotik karena pemandangan pantai, dan  hamparan persawahan, Pantai Ligota saat ini menjadi destinasi pariwisata yang tak kalah dari Labuan Bajo.

Bahkan saat ini Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan akan kembali menggelar Festival Pantai Ligota edisi kedua pada 24-26 April 2025. Acara ini akan berlangsung di Desa Wisata Compang Ndejing, Kecamatan Borong, yang terkenal dengan keindahan alam, kekayaan budaya, dan sektor agrowisata yang menjanjikan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Timur, Rofinus Hibur Hijau, menyatakan bahwa festival ini bertujuan untuk memperkuat branding Desa Compang Ndejing sebagai destinasi pariwisata unggulan, meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, serta memperkenalkan daya tarik wisata lokal. Selain itu, festival ini juga diharapkan dapat mendongkrak ekonomi masyarakat melalui pengembangan sektor ekonomi kreatif dan kuliner lokal.

Untuk mendukung penyelenggaraan festival, pemerintah telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 120 juta yang berasal dari DPA Dinas Pariwisata dan Kebudayaan. Selain itu, Pemerintah Desa Compang Ndejing turut berkontribusi sebesar Rp 50 juta, sehingga total anggaran yang disiapkan mencapai Rp 170 juta.

Festival Pantai Ligota 2025 akan menghadirkan beragam pertunjukan seni dan budaya, lomba tradisional, pameran produk lokal, serta wisata kuliner khas Manggarai Timur. Acara ini diharapkan tidak hanya menarik wisatawan domestik, tetapi juga pengunjung dari luar daerah yang ingin merasakan keunikan budaya dan pesona alam Manggarai Timur.

Dengan semangat pelestarian budaya dan pengembangan pariwisata, Festival Pantai Ligota 2025 menjadi ajang yang tidak boleh dilewatkan. Ayo, jadikan Manggarai Timur sebagai destinasi wisata Anda selanjutnya.

Topik Menarik