Bappenda Kuningan Copot Baliho Bakal Calon Bupati dari Papan Reklame Milik Pemda

Bappenda Kuningan Copot Baliho Bakal Calon Bupati dari Papan Reklame Milik Pemda

Terkini | kuningan.inews.id | Minggu, 30 Juni 2024 - 22:40
share

KUNINGAN,iNewsKuningan.id - Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Kabupaten Kuningan, Jabar, menertibkan baliho bergambar Bakal Calon Bupati Kuningan di papan reklame milik pemerintah daerah di beberapa lokasi berbeda. Langkah tegas diambil oleh Bappenda Kuningan dengan mencopot gambar-gambar tersebut secara paksa.

Tim Bappenda Kuningan yang bekerja sama dengan Satpol PP Kuningan melakukan pencopotan di tiga lokasi, Minggu (30/6). Yakni di Jalan Baru Kedungarum-Ancaran, Jalan Baru Caracas, dan sekitar Pasar Darma Kuningan.

Kepala Bappenda Kuningan, Guruh Irawan Zulkarnaen, mengungkapkan kekecewaannya. "Sangat disayangkan, ada tiga gambar reklame milik warga Kuningan yang berkepentingan memasang di space board milik Pemda," ujarnya.

 

Pihaknya menjelaskan, bahwa papan reklame milik Pemda hanya dapat digunakan untuk penyampaian layanan iklan masyarakat oleh pemerintah daerah dan kepentingan hari raya keagamaan.

"Kalau untuk kepentingan pribadi dan komersial, bisa bekerja sama dengan vendor yang menyewakan di seluruh Kabupaten Kuningan," terangnya. 

Pemasangan gambar Calon Bupati ini juga menimpa konten milik Pemda yang sebelumnya sudah terpasang di papan reklame di Jalan Baru Kedungarum-Ancaran. "Dengan terpaksa dan berat hati kami turunkan gambar itu," katanya. 

Guruh menyarankan kepada seluruh warga Kuningan yang berkepentingan menggunakan reklame, agar memastikan terlebih dahulu kepemilikan reklame tersebut. Tindakan penertiban ini dilakukan setelah koordinasi dengan Bawaslu dan perintah dari Pj Bupati Kuningan.(*) 

Topik Menarik