41 Daerah Pilkada Lawan Kotak Kosong, Ganjar Pranowo: Bisa Saja Menang!

41 Daerah Pilkada Lawan Kotak Kosong, Ganjar Pranowo: Bisa Saja Menang!

Infografis | sindonews | Jum'at, 6 September 2024 - 20:44
share

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo menyebut, calon kepala daerah yang maju dalam Pilkada 2024 melawan kotak kosong merupakan konsekuensi dari demokrasi.

Oleh karena itu di beberapa daerah di Indonesia yang melangsungkan Pilkada, melawan kotak kosong masyarakatnya juga berhak menentukan dan boleh memilih kotak kosong.

Baca juga: Calon Tunggal Diyakini Bertambah di Pilkada 2024

"Sudah kalau sudah diputuskan ya tinggal satu, silakan pertandingan kotak kosong. Biasanya menang, tapi pernah kejadian di Makassar itu kalah. Jadi proses demokrasi demokratisasi mesti dilakukan dengan baik," ucap Ganjar Pranowo usai menghadiri disertasi di Universitas Brawijaya (UB) Malang pada Jumat (6/9/2024).

Dia mengingatkan agar koalisi partai politik tidak memenangkan dengan cara mengakali dengan kotak kosong. Tapi hal ini bisa saja terjadi andaikan orientasi pemikirannya asal menang.

Hal ini disebutnya, akan lebih mudah daripada melawan pasangan calon kepala daerah lainnya.

"Justru itu kalau partai politiknya punya pikiran yang sama (berpikir menang) bagaimana cara memenangkan dengan sistem yang seperti itu, makanya ngakali-ngakalinya dengan kotak kosong itu cara yang paling gampang," ungkap Ganjar.

Baca juga: Perpanjangan Masa Pendaftaran Cakada Berakhir, 41 Pilkada Sajikan Paslon Tunggal Lawan Kotak Kosong

Dia mengingatkan masyarakat bisa saja memilih kotak kosong, andaikan orientasi Pilkada bukan memberikan pendidikan politik tapi hanya semata-mata kekuasaan saja.

"Jangan salah masyarakat suatu saat juga akan bisa melawan, dengan dia berpihak pada kotak kosong. Sehingga kalau persentase kotak kosong itu tinggi, kalau pengalaman di Makassar itu menang maka ini peringatan buat partai politik, termasuk saya sendiri," paparnya.

Sebagai informasi, pada gelaran Pilkada 2024 kali ini ada 41 daerah yang melawan kotak kosong seluruh Indonesia. Provinsi Sumatera Utara menjadi yang terbanyak melawan kotak kosong, dengan enam kabupaten kota.

Provinsi Jawa Timur menyusul di posisi kedua terbanyak melawan kotak kosong dengan lima kabupaten kota. Kemudian Provinsi Lampung, Kepulauan Bangka Belitung, dan Jawa Tengah, masing-masing dengan tiga kabupaten kota yang melawan kotak kosong.

Pilkada 2024 dengan Calon Tunggal:

Provinsi:- Papua Barat

Kabupaten/kotaAceh- Aceh Utara- Aceh Taming

Sumatera Utara- Tapanuli Tengah- Asahan- Pakpak Bharat- Serdang Berdagai- Labuhanbatu Utara- Nias Utara

Sumatera Barat- Dharmasraya

Jambi- Batanghari

Sumatera Selatan- Ogan Ilir- Empat Lawang

Bengkulu- Bengkulu Utara

Lampung- Lampung Barat- Lampung Timur- Tulang Bawang Barat

Kepulauan Bangka Belitung- Bangka- Bangka Selatan- Kota Pangkal Pinang

Kepulauan Riau- Bintan

Jawa Barat- Ciamis

Jawa Tengah- Banyumas- Sukoharjo- Brebes

Jawa Timur- Trenggalek- Ngawi- Gresik- Kota Pasuruan- Kota Surabaya

Kalimantan Barat- Bengkayang

Kalimantan Selatan- Tanah Bumbu- Balangan

Kalimantan Timur- Kota Samarinda

Kalimantan Utara- Malinau- Kota Tarakan

Sulawesi Selatan- Maros

Sulawesi Tenggara- Muna Barat

Sulawesi Barat- Pasangkayu

Papua Barat- Manokwari- Kaimana

Topik Menarik