Infografis Keindahan Gunung Telomoyo yang Diselimuti Awan
JAKARTA, iNews.id - Gunung Telomoyo merupakan salah satu destinasi populer yang menawarkan pemandangan alam eksotis untuk dijelajahi. Bagi pencinta alam, wajib untuk mendaki sampai ke puncaknya.
Ya, Jawa Tengah memiliki banyak pilihan tempat wisata yang indah, dan juga ramah di kantong. Rasanya sangat cocok bagi para backpacker.
Salah satu tujuan wisata yang menawarkan panorama indah alam Jawa Tengah adalah, Gunung Telomoyo. Letaknya ada di antara Kabupaten Magelang dan Kabupaten Semarang, dengan ketinggian 1.894 mdpl.
Keindahan alam yang ada di Gunung Telomoyo jangan diragukan lagi, sebab berada di sini Anda akan melihat indahnya gulungan awan seperti negeri dongeng. Gunung Telomoyo bisa dilihat dari Kota Salatiga, Secang, Magelang, dan Ambarawa. Gunung Telomoyo diapit oleh Gunung Ungaran, Sumbing, Merbabu, dan Sumbing.
Penasaran ingin tahu keindahan yang ada di Gunung Telomoyo? Berikut ulasannya dirangkum pada Sabtu (18/3/2023).
Pesona Gunung Telomoyo
Bagi wisatawan pencinta alam, wajib untuk mendaki sampai puncak Telomoyo. Dari atas puncak Gunung Telomoyo, Anda dapat melihat gunung-gunung lain yang ada di sekitar, seperti Gunung Andong, Ungaran, Sumbing dan juga rumah-rumah penduduk yang terlihat bagaikan miniatur kecil. Berada di puncak Gunung Telomoyo suasananya sangat teduh dan terasa asri apalagi saat cuaca sedang cerah.
Berbagai vegetasi hijau, tumbuh subur dan terlihat sangat segar. Destinasi ini tentunya cocok bagi Anda yang sedang mencari tempat tenang, untuk melepaskan kepenatan dari rutinitas pekerjaan sehari-hari.
Gunung Aktif
Tak banyak yang tahu jika panorama indah dari Gunung Telomoyo ini merupakan gunung dengan status yang masih aktif tetapi, belum pernah tercatat meletus. Kondisi gunung ini masih relatif aman bagi para pendaki, sehingga tak heran jika ramai orang yang datang ke Gunung Telomoyo, ditambah dengan jalur pendakian yang mudah.
Gunung ini sempat viral karena dipenuhi oleh para pendaki. Bahakan, untuk mencapai puncaknya, wisatawan tak perlu lelah mendaki, karena sudah dibangun jalan yang terbuat dari aspal. Bisa menggunakan kendaraan beroda dua atau empat. Untuk melihat keindahan alam dari puncak tertinggi Telomoyo, Anda harus melakukan pendakian. Anda bisa menuju Desa Pandean, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang. Melalui jalur ini akan terasa lebih mudah mencapai puncak, karena sudah terdapat jalur pendakian yang bisa dilalui dengan motor atau mobil.
Tiket Masuk Gunung Telomoyo
Untuk menikmati pemandangan indah alam Jawa Tengah, wisatawan yang datang cukup membayar tiket masuk sebesar Rp15.000 saja untuk per orang. Sedangkan untuk waktu operasional tempat wisata ini dapat diakses selama 24 jam.
Panorama Alam Gunung Telomoyo
Bagi Anda yang suka mendaki, selama pendakian, pengunjung akan menyusuri jalan berkelok-kelok sepanjang 6,5 kilometer. Bagi yang melalui jalur Sepakung, saat cuaca cerah Anda bisa melihat pemandangan dari gunung-gunung di sekitar Telomoyo. Anda juga akan melewati air terjun alami dan bisa berhenti sejenak untuk merasakan kesegarannya.
Fasilitas Gunung Telomoyo
Beberapa fasilitas yang tersedia di Gunung Telomoyo untuk para wisatawan seperti panyewaan Jeep, infrastruktur berupa jalan beraspal, dan juga pos pengamanan. Tidak tersedia toilet maupun warung di sekitar sini, sehingga disarankan bagi para pengunjung atau pendaki untuk membawa sendiri bekal. Serta dengan tertib membuang sampah yang dibawa serta tidak merusak vegetasi di sekitar tempat wisata.