Pelatih Timnas Bahrain Minta Tolong Jepang Kalahkan Timnas Indonesia pada Juni 2025
PELATIH Timnas Bahrain, Dragan Talajic, meminta bantuan kepada Timnas Jepang di sisa laga Grup C Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Ia berharap Samurai Biru mengalahkan semua lawan termasuk Timnas Indonesia pada Juni 2025.
Permintaan itu muncul usai Bahrain dikalahkan Jepang 0-2. Pertandingan matchday tujuh tersebut berlangsung di Stadion Saitama, Kamis 20 Maret 2025 malam WIB.
1. Terjepit
Hasil itu membuat posisi Bahrain terjepit. Mereka berada di posisi lima klasemen Grup C dengan nilai enam dari tujuh laga. Dilmun Warriors juga punya selisih gol -7 (5-12).
Kans Bahrain untuk lolos langsung bisa dibilang nyaris tertutup. Mereka terpaut empat poin dengan Timnas Australia di posisi dua, serta tiga angka dengan Timnas Arab Saudi di urutan tiga.
2. Tolong
Hal itu membuat Talajic minta tolong kepada Jepang. Mengingat anak asuh Hajime Moriyasu sudah lolos ke putaran final Piala Dunia 2026, ia berharap tim berkostum biru itu tetap tampil garang di tiga laga tersisa.
"Saya berharap dan semoga Jepang dalam tiga laga selanjutnya bisa meraih sembilan poin, untuk membuat jalan kami lebih mudah," kata Talajic, seraya tertawa, dilansir dari GDN, Jumat (21/3/2025).
3. Laga Sisa
Dalam tiga laga ke depan, Jepang akan menghadapi Arab Saudi (25 Maret) di kandang, Australia (5 Juni) di markas lawan, dan menjamu Timnas Indonesia (10 Juni 2025). Ketiga lawan itu adalah pesaing langsung Bahrain!
Sedangkan, pasukan Dragan Talajic akan melawan Timnas Indonesia (25 Maret) di Jakarta, Arab Saudi (5 Juni) di kandang sendiri, dan menyambangi kandang Timnas China (10 Juni). Jadwal tersebut relatif sulit.
Secara realistis, peluang Bahrain adalah lolos ke babak keempat dengan finis posisi 3 atau 4. Pesaing mereka untuk urutan tersebut adalah Indonesia dan China.
Maka dari itu, patut dinanti apakah Jepang akan membantu Bahrain atau tidak. Lagipula, nasib mereka ada di tangan sendiri!