Pohon Tumbang Timpa Truk Oranye di Pasar Minggu

Pohon Tumbang Timpa Truk Oranye di Pasar Minggu

Terkini | okezone | Senin, 10 Maret 2025 - 08:45
share

JAKARTA - Sebuah pohon tumbang menimpa sebuah truk berwarna oranye dengan nomor polisi B 9280 SXU di Jalan Pejaten Raya Nomor 35, Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Senin (10/3/2025). Pohon tumbang dievakuasi oleh Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan.

"Objek penanganan pohon tumbang menimpa truk," tulis laporan Command Center Disgulkarmat Jakarta.

Satu unit rescue damkar dengan enam personil dikerahkan dalam proses evakuasi pohon tumbang.

Peristiwa tersebut terjadi lantaran sopir truk kaget saat pengemudi ojek online muncul tiba-tiba dari arah berlawanan kemudian menabrak pohon yang berada di sisi jalan.

"Driver truk sedang mengemudi di Jalan Pejaten Raya tiba-tiba ada pengemudi ojek online mendahului mobil dari jalur berlawanan dan pengemudi truk banting stir ke kiri sehingga menabrak pohon," tuturnya.

Topik Menarik