Ditemani Cak Lontong, Pramono Blusukan ke Komunitas Wong Jawa Tengah di Condet
JAKARTA, iNews.id - Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung menghadiri silaturahmi dengan Komunitas 'Wong Jawa Tengah (Jateng)' di kawasan Balekambang, Condet, Jakarta Timur, Sabtu (19/10/2024) sore. Dia ditemani komedian Cak Lontong.
Pantauan di lokasi, Pramono terlihat mengenakan kaos berwarna hitam lengkap dengan jaket putih oranye dengan bertuliskan 'Jakarta Menyala'.
Pramono disambut sejumlah warga yang mengenakan pakaian adat atau beskap khas Jawa.
Pramono juga didampingi politisi PDIP, Aria Bima. Tampak ratusan warga asal Jawa Tengah yang tinggal di Jakarta hadir menyambut kedatangan Pramono Anung.
Menariknya Pramono dan tamu VIP yang mendampinginya disuguhi jamu gendong. Terlihat Pramono meminum jamu yang disuguhkan.
Pramono sebelumnya mengaku stres jika sehari tidak blusukan bertemu warga.
"Saya kalau nggak keliling mungkin saya malah stres," kata Pramono di Koja, Jakarta Utara, dikutip Jumat (17/10/2024).
Pramono mengungkapkan, dirinya bisa berkeliling ke 11 titik dalam satu hari. Dia mengaku tidak mengistimewakan daerah tertentu saat berkeliling.
"Kalau kemudian saya terlihat sering ke (Jakarta) Utara, karena keseringan keliling," ucapnya.