TNI Polri Ajak Warga Jaga Kondusifitas
iNewsPekanbau.id -TNI dan Polri melakkan pertemuan dengan warga. Kegiatan ini dilaksanakan di Kelurahan Sialang Munggu Kecamatan Tuah Madani Kota Pekanbaru. Ini merupakan sebagai bagian dari program cooling system untuk menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada 2024.
Selain itu dalam kesempatan tersebut juga mengajak remaja untuk tetap menjaga persatuan dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah masyarakat, pentingnya menciptakan suasana damai, baik di lingkungan tempat tinggal maupun di ruang publik.
Kapolsek Binawidya Kompol Asep Rahmat.SH.SIK.MM, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergi TNI-Polri dalam menjaga keamanan serta ketenangan menjelang Pilkada 2024.
“Kami berupaya agar masyarakat merasa aman dan nyaman, serta tetap fokus pada kebersamaan dan kerukunan dalam menghadapi setiap tahapan Pilkada 2024, khususnya saat kampanye,” katanya Sabtu (19/10/2024)
Kontes Ayam Ekor Lidi di Sukoharjo, Selain Petarung Juga Dikenal sebagai Hewan Hias dan Unik
Kegiatan cooling system ini, mendinginkan suasana di masyarakat. Sinergi yang kuat antara TNI-Polri diharapkan mampu menciptakan suasana damai dan tertib selama berlangsungnya Pilkada 2024.
Kampanye Pilkada damai juga disampaikan kepada masyarakat, dengan imbauan untuk menjaga kerukunan meskipun ada perbedaan pilihan
Kegiatan ini menegaskan bahwa sinergi antara TNI-Polri dan masyarakat adalah kunci utama dalam mewujudkan stabilitas dan harmoni sosial, khususnya menjelang momen penting seperti Pilkada. Dengan komitmen bersama, diharapkan Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan aman, damai, dan sejuk.