KPU Jatim Pastikan Kelancaran Distribusi Logistik Pilgub Jatim 2024

KPU Jatim Pastikan Kelancaran Distribusi Logistik Pilgub Jatim 2024

Terkini | surabaya.inews.id | Sabtu, 5 Oktober 2024 - 15:50
share

SURABAYA - Kepala Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Jatim, Miftahur Rozak, memaparkan proses tahapan logistik dalam Media Gathering dengan tema 'Sinergitas Peran Media dalam Tahapan Logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota di Jawa Timur Tahun 2024, di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (04/10/2024).

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim) memastikan proses pendistribusian logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 untuk tahap pertama, berjalan dengan lancar. 

Miftahur Rozaq mengatakan, jika tidak ada hambatan, pada 11 atau 12 Oktober 2024 surat suara untuk Pilgub Jatim mulai bisa dicetak. Namun demikian, semuanya masih menunggu finalisasi hasil koordinasi dengan pihak terkait, utamanya perusahaan percetakan yang ditunjuk. 

Rozaq memastikan, dalam proses pencetakan surat suara, pihaknya telah melakukan lelang melalui e-Katalog, sesuai aturan yang ada.

Topik Menarik