Pramono Anung dan Rano Karno Sowan ke KH Zainuri di Matraman jelang Pilkada Jakarta

Pramono Anung dan Rano Karno Sowan ke KH Zainuri di Matraman jelang Pilkada Jakarta

Terkini | inews | Selasa, 17 September 2024 - 17:04
share

JAKARTA, iNews.id Cagub-Cawagub Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno bersilaturahmi kepada KH Zainuri di Matraman, Jakarta Timur. Mereka sempat melakukan pertemuan secara tertutup.

KH Zainuri menyatakan harapan besar bagi Pramono Anung dalam upayanya memimpin Jakarta periode 2024-2029.

Kami taruh harapan besar kepada Mas Pramono Anung, semoga beliau dalam hajatnya menjadi Gubernur Jakarta diijabah oleh Allah SWT, ujarnya.

Dia juga mengajak masyarakat, khususnya umat Islam di Matraman, untuk mendukung pasangan Pramono Anung dan Rano Karno yang diusung oleh PDI-Perjuangan.

Mari kita dukung Mas Pram dan Bang Doel dalam Pilkada 2024-2029. Semoga Allah memberikan keberkahan dan ridho-Nya buat kita semua, katanya.

Sementara itu, Pramono Anung menyampaika dalam pertemuan tersebut, KH Zainuri memberikan nasihat untuk menjaga kesejukan dan kedamaian selama Pilkada berlangsung.

"Beliau sebagai tokoh agama ingin melihat Pilgub yang sejuk dan damai. Saya juga menyampaikan, meski kami beragama Islam, kami tidak ingin menggunakan politik identitas dalam Pilkada ini," ujar Pramono.

Menurut Pramono, penting untuk mengedepankan politik gagasan dalam kampanye. Politik gagasan, apa saja boleh ditawarkan, tapi rakyat yang akan menilai dan memilih. Ini yang menjadi fokus kami," katanya.

Pramono juga menekankan rasa hormatnya kepada KH Zainuri, yang dikenal sebagai tokoh agama yang sangat dihormati di Jakarta. "Semua gubernur Jakarta, dari Pak Fauzi Bowo, Ahok, hingga Anies Baswedan dan Presiden Jokowi, menghormati beliau. Bagi saya, berada di dekat beliau terasa seperti di rumah sendiri," tuturnya.

Topik Menarik