5 Drama Korea Mirip Undercover High School, Penuh Aksi dan Ketegangan
Drama Korea Undercover High School yang tayang pada 2025 berhasil mencuri perhatian penonton dengan alur cerita yang memadukan aksi menegangkan, sentuhan komedi, dan dinamika romansa yang manis.
Dibintangi oleh Seo Kang Joon, Jin Ki Joo, dan Kim Shin Rok, Undercover High School mengisahkan tentang seorang agen rahasia bernama Jung Hae Seong yang harus menjalani misi rahasia di sekolah menengah.
Drama Korea yang ditayangkan di MBC mulai 21 Februari hingga 29 Maret 2025 ini disutradarai oleh Choi Jung In, dengan naskah yang ditulis oleh Im Young Bin. Kisah serial ini berpusat pada agen NIS Jung Hae Seong yang terpaksa diturunkan dari jabatannya usai gagal menjalankan sebuah misi.
Ia pun ditugaskan menyamar sebagai siswa di sekolah menengah demi menyelidiki hilangnya emas peninggalan Raja Gojong. Di sana, ia bertemu Oh Soo Ah, guru yang mengenalinya sebagai cinta pertamanya dan membuka kembali luka lama yang belum sembuh.
Buat Anda yang menyukai konsep penyamaran, misi rahasia, serta kisah cinta yang menyentuh, berikut adalah lima rekomendasi drama Korea dengan nuansa yang serupa dengan Undercover High School dilansir dari Sports Keeda, Kamis (3/4/2025).
5 Drama Korea Mirip Undercover High School
1. Stealer: The Treasure Keeper
Foto/SoompiStealer: The Treasure Keeper mengisahkan seorang pencuri ulung bernama Skunk, yang sebenarnya adalah Dae Myung, seorang pegawai negeri di Administrasi Warisan Budaya. Menjalani kehidupan ganda, Dae Myung menjadi Skunk saat malam tiba, sosok misterius yang mencuri bukan untuk keuntungan pribadi melainkan misi lebih besar.
Ia membentuk tim rahasia bernama Team Karma, kelompok yang beranggotakan orang-orang dengan keahlian khusus yang bertujuan mengambil kembali harta karun senilai 30 triliun won serta manik-manik spiritual yang diyakini dapat memberikan kehidupan abadi.
Mirip dengan drama Undercover High School, kisah ini juga melibatkan penyamaran, pencarian harta tersembunyi, dan kerja tim dalam menjalankan misi rahasia, membuatnya menarik bagi penggemar aksi, teka-teki, dan intrik penuh ketegangan.
2. Angry Mom
Foto/SoompiAngry Mom adalah drama Korea bergenre komedi yang dibalut dengan ketegangan, menceritakan kisah Jo Gang Ja, seorang mantan siswi pemberani yang terpaksa putus sekolah setelah hamil di usia muda. Dikenal dengan kemampuan bertarungnya, Gang-ja kemudian berubah menjadi ibu yang bertanggung jawab setelah melahirkan putrinya, Oh A Ran.
Namun, ketika A Ran mulai mengalami perundungan di sekolah menengah, Gang Ja tak tinggal diam. Ia menyamar sebagai siswi dan kembali ke bangku sekolah demi melindungi anaknya serta membongkar ketidakadilan yang terjadi di balik sistem pendidikan.
Seperti drama Undercover High School milik MBC, Angry Mom menampilkan protagonis perempuan yang melakukan penyamaran demi melawan ketidakadilan di lingkungan sekolah, menjadikannya tontonan penuh aksi, emosi, dan nilai moral.
3. Terius Behind Me
Foto/SoompiTerius Behind Me mengisahkan Go Ae Rin, seorang ibu rumah tangga yang hidupnya berubah drastis setelah suaminya meninggal secara misterius. Di tengah masa berduka, ia tak menyangka bahwa tetangga barunya yang pendiam, Kim Bon, ternyata menyimpan rahasia besar.
Kim Bon adalah mantan agen legendaris dari Badan Intelijen Nasional (NIS). Ia memilih mengasingkan diri setelah gagal dalam sebuah operasi rahasia yang membuat wanita yang dicintainya tewas. Trauma itu membuatnya menjauh dari dunia, hingga pertemuannya dengan Ae Rin membuka jalan baginya untuk kembali ke medan aksi.
Saat mengetahui ada konspirasi besar di balik kematian suami Ae Rin, Kim Bon pun mulai membantunya menyelidiki kasus tersebut. Mereka pun terlibat dalam berbagai aksi penyamaran dan situasi penuh ketegangan, namun tetap dibalut dengan unsur komedi ringan dan hubungan yang menghangatkan hati.
Sama seperti drama Undercover High School, Terius Behind Me juga menghadirkan tokoh utama pria sebagai agen rahasia NIS dan menyoroti misi-misi rahasia yang dibumbui dengan elemen humor dan interaksi emosional.
4. My Perfect Stranger
Foto/SoompiHukum Puasa Saat Lebaran Idulfitri
My Perfect Stranger adalah drama Korea yang mengambil latar waktu tahun 1987, dengan kisah yang memadukan romansa, misteri, dan perjalanan waktu. Cerita berpusat pada Yun Hae Jun, seorang pembawa berita, dan Baek Yun Yeong, karyawan sebuah perusahaan penerbitan.
Keduanya secara tak terduga kembali ke masa lalu, di mana Hae Jun berusaha mengungkap kasus pembunuhan berantai, sementara Yun Yeong bertekad mencegah pernikahan orang tuanya, demi mengubah masa depan.
Drama ini memiliki nuansa komedi ringan dan latar kota kecil yang hangat, menghadirkan dinamika emosional antara dua karakter yang perlahan saling mengenal di tengah misi pribadi mereka.
Menariknya, pemeran utama wanita Jin Ki Joo, yang juga membintangi Undercover High School, menunjukkan sisi akting yang kuat dalam peran penuh emosi dan teka-teki di drama ini.
5. Cafe Minamdang
Foto/SoompiCafe Minamdang adalah drama Korea bergenre fantasi dan romansa yang mengikuti kisah seorang mantan profiler kriminal yang kini beralih profesi menjadi peramal. Ia menyamar sebagai dukun dan menjalankan sebuah kafe unik bernama Minamdang.
Saat terlibat dalam sebuah kasus, ia bertemu dengan seorang detektif swasta, dan dari situlah petualangan mereka dimulai. Drama ini menggabungkan elemen komedi, misteri, dan supranatural dalam format prosedural yang seru.
Dengan nuansa menegangkan namun ringan, Cafe Minamdang cocok untuk penonton yang menyukai cerita penuh aksi seperti Undercover High School, namun dengan sentuhan dunia perdukunan yang menghibur.