Marini Zumarnis tentang Demokrasi Indonesia: Ya Allah, Tolong Kami

Marini Zumarnis tentang Demokrasi Indonesia: Ya Allah, Tolong Kami

Seleb | okezone | Kamis, 22 Agustus 2024 - 17:13
share

JAKARTA - Revisi Undang-Undang Pilkada yang sedang ramai diperbincangkan di media sosial menjadi perhatian banyak pihak, termasuk kalangan artis. Salah satu yang turut menyuarakan pendapatnya adalah Marini Zumarnis .

Melalui unggahan di Instagram, Marini mengungkapkan kegelisahannya mengenai keadaan demokrasi di Indonesia saat ini. Menurutnya, meskipun Indonesia telah merdeka, masih banyak masyarakat yang merasa kecewa dengan kondisi demokrasi yang ada.

Bismillah, di bulan Agustus ini, di mana bendera merah putih berkibar dengan megah, seharusnya kita semua bergembira merayakan 79 tahun kemerdekaan kita. Namun, mengapa sekarang banyak hati yang justru merasa sedih dengan kondisi demokrasi di Indonesia? tulis Marini Zumarnis seperti dikutip dari Instagram @marinizumarnisreal, Kamis (22/8/2024).

Marini Zumarnis tentang Demokrasi Indonesia: Ya Allah, Tolong Kami

"Al-Fatihah untuk para pahlawan yang telah berjuang demi Indonesia," lanjutnya.

Dalam unggahan tersebut, Marini juga berdoa dan memohon kepada Allah SWT agar Indonesia kembali damai. Ia merasakan betul dampak reformasi tahun 1998 yang menyisakan kenangan buruk dalam hidupnya.

"Jangan sampai kejadian (reformasi tahun 1998) terulang lagi," tambahnya.

Marini pun mendoakan para pemimpin Indonesia agar tetap amanah dan peduli terhadap rakyatnya.

"Tolong berikan hati kepada para pemimpin kami agar amanah dan sayang kepada rakyatnya. Karena rakyat telah memilih pemimpin-pemimpin negara ini dengan harapan dan janji-janji mereka," tandasnya.

Topik Menarik