Hasil Liga 1: Sengit! PSM Makassar Tumbangkan Persija Jakarta
BALI, iNews.id - PSM Makassar menang tipis 1-0 atas Persija Jakarta pada pekan ke-24 Liga 1. Duel diegalr di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (23/2/2025).
PSM bermain agresif sejak awal babak pertama. Mereka langsung menekan pertahanan Persija Jakarta dalam upaya mencetak gol cepat.
Pada menit ke-22, PSM menciptakan kemelut di depan gawang Skuad Macan Kemayoran. Namun, kemelut itu belum menciptakan gol untuk tim tuan rumah.
Persija hampir saja mencetak gol pada menit-29. Sayangnya, sepakan Rio Fahmi yang memanfaatkan umpan Witan Sulaeman masih bisa diamankan kiper PSM, M Reza Arya.
Memasuki menit ke-35, Persija dan PSM saling jual dan beli seragam. Akan tetapi, kedua tim belum mampu memecahkan kebuntuan dalam laga itu meskipun menciptakan beberapa peluang.
Memasuki akhir babak pertama, PSM mengurung pertahanan Persija. Namun, pertahanan tim tamu yang digalang Ondrej Kudel cukup kokoh menghalau serangan yang datang.
PSM dan Persija harus puas semntara waktu bermain dengan skor imbang 0-0 dalam babak pertama.
Persija Jakarta bermain cukup ngotot pada awal babak pertama. Hal itu ditandai mereka melancarkan gelombang serangan ke pertahanan Skuad Juku Eja.
Pada menit ke-59, PSM berhasil unggul lebih dahulu atas Persija. Kepastian itu setelah Nermin Haljeta mampu memanfaatkan umpan Victor Luiz untuk menjadi gol ke gawang Persija.
Permainan dengan tempo tinggi disajikan PSM dan Persija Hal tersebut menbuat laga berjalan cukup ketat antara kedua tim karena saling membalas serangan.
PSM akhirnya berhak mendapat tiga poin dari laga itu. Oleh dikarenakan, mereka mampu mempertahankan keunggulan 1-0 atas Persija.
Susunan pemain PSM Vs Persija;
PSM : M Reza Arya; Aloisio Soares Neto, Syahrul Lasinari, Victor Luiz, Yuran Fernandes, Ananda Raehan, Daisuke Sakai, Latyr Fall, Rizky Eka Pratama, Nermin Haljeta.
Pelatih : Bernardo Tavares
Persija : : Andritany Ardhiyasa; Hansamu Yama, Ilham Rio Fahmi, Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Pablo Andrade, Ramon Bueno, Ryo Matsumura, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Marko Simic.
Pelatih : Carlos Pena