Terungkap! Marc Klok Juga Ikut Bantu Rencana Timnas Indonesia Vs Belanda

Terungkap! Marc Klok Juga Ikut Bantu Rencana Timnas Indonesia Vs Belanda

Olahraga | inews | Sabtu, 10 Agustus 2024 - 15:56
share

BANDUNG, iNews.id- Gelandang Persib Bandung, Marc Klok menyebut saat ini Timnas Indonesia sedang bernegosiasi untuk melawan Belanda di laga uji coba. Dia mengaku sedikit membantu proses negosiasi tersebut.

Timnas Indonesia memang santer dikabarkan akan melawan dengan Belanda. Kabar ini pertama kali berhembus setelah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Duta Besar Belanda untuk Indonesia, Lambert Grijns.

Erick mengatakan pertemuan itu membahas kerjasama antara Indonesia dan Belanda, terkhusus di bidang sepak bola. Erick tidak menutup kemungkinan adanya kolaborasi untuk mewujudkan pertandingan persahabatan.

Klok membenarkan kabar tersebut. Pemain berusia 31 tahun itu mengakui Timnas Indonesia dan Belanda sedang melakukan negosiasi.

Kita konfirmasi, kita bicara sekarang dengan federasi Belanda (KNVB). Saya bantu juga sedikit. Semoga kita ada news bagus nanti, kata Klok kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat pada Jumat (9/8/2024).

Klok yang merupakan pemain keturunan Belanda siap bermain jika diturunkan dalam laga persahabatan itu. Gelandang Timnas Indonesia itu siap bersikap profesional meski mempunyai darah Belanda.

Harus (profesional), tentu. Tapi ini negara saya sebelumnya. Sekarang punya negara baru, tapi saya bisa punya hati untuk berdua (Indonesia dan Belanda), tandasnya.

Topik Menarik