Arus Mudik Lebaran, Lebih dari 305 Ribu Kendaraan Lewati Pantura Cirebon
CIREBON - Sebanyak lebih dari 305 ribu lebih kendaraan telah melintasi jalur Pantura Cirebon pada masa mudik Lebaran 2025. Kendaraan didominasi oleh pengendara sepeda motor yang melintas dari arah Jakarta menuju Brebes, Jawa Tengah.
"Sebanyak 305 ribu lebih kendaraan yang melintas di Pantura Cirebon berdasarkan rekapitulasi di Pos Pam Weru," ujar Kadishub Kabupaten Cirebon, Hilman pada wartawan, Sabtu (29/3/2025).
Berdasarkan data dari Dishub Kabupaten Cirebon hari Senin, 24 Maret 2025 tercatat ada sebanyak 60 ribu lebih kendaraan menuju Jawa Tengah dari Jakarta, lalu Selasa, 25 Maret sebanyak 66 ribu lebih, pada Rabu, 26 Maret sebanyak 55 ribu lebih. Selanjutnya, pada Kamis, 27 Maret sebanyak 50 ribu lebih, lalu pada Jumat, 28 Maret sebanyak 61 ribu lebih kendaraan.
Sedangkan pada hari ini, belum semua direkapitulasi hingga tengah malam nanti, hanya saja dari data pagi tadi ada sebanyak 10 ribu lebih kendaraan. Jika dibandingkan pada data Lebaran 2024 tahun lalu, jumlah pemudik mengalami penurunan.
Pada Lebaran tahun 2024 lalu, pada H-7 Lebaran ada sebanyak 101 ribu kendaraan melintasi Pantura Cirebon dari arah Jakarta menuju Brebes, Jawa Tengah. Lalu pada H-6 sebanyak 114 ribu, pada H-5 sebanyak 66 ribu, pada H-4 sebanyak 95 ribu, pada H-3 sebanyak 90 ribu, dan H-2 sebanyak 107 ribu kendaraan.
Berdasarkan pantauan pada Sabtu malam sekira pukul 21.00 WIB, hingga saat ini, arus lalu lintas di jalur Pantura Cirebon, tepatnya di kawasan Palimanan, Plumbon, Weru, hingga Kedawung, tampak ramai lancar. Meski masih banyak pemudik yang melintasi jalur tersebut, tak ada kemacetan di sepanjang jalannya.
Sama halnya dengan di Pantura Cirebon, arus lalu lintas di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dari arah Jakarta menuju Brebes, Jawa Tengah terlihat ramai lancar pula di kedua jalurnya, baik jalur A maupun jalur B One Way. Hasil monitoring Astra Tol Cipali selaku pengelola, ada sebanyak 86 ribu kendaraan yang melintasi jalur Tol Cipali.
"Hingga sore hari, Sabtu, 29 Maret 2025, volume ruas Tol Cipali menuju Cirebon terpantau masih ramai lancar, namun sudah terlihat melandai. Sejak pukul 00.00 WIB hingga 18.00 WIB terdapat sekitar 86 ribu kendaraan melalui Cikopo (dari Jakarta menuju Cirebon), dengan rata-rata 4,7 ribu kendaraan per jam," kata Corporate Communications & Sustainability Management Dept Head Astra Tol Cipali, Ardam Rafif Trisilo.