Harta Kekayaan Faiq Bolkiah, Pesepakbola Terkaya Keponakan Sultan Brunei Darussalam

Harta Kekayaan Faiq Bolkiah, Pesepakbola Terkaya Keponakan Sultan Brunei Darussalam

Terkini | okezone | Rabu, 26 Maret 2025 - 13:28
share

HARTA kekayaan Faiq Bolkiah menarik untuk diulas. Pesepakbola terkaya di dunia ini ternyata keponakan dari Sultan Brunei Darussalam.

Nama Faiq Bolkiah seketika mencuat karena performanya di lapangan. Pemain kelahiran Los Angeles ini mampu menembus skuad Leicester City U-21 pada 2017. 

Sebagaimana diketahui, Leicester City merupakan kampiun Liga Inggris pada musim 2015-2016. Alih-alih dipromosikan ke tim senior The Foxes, Faiq justru harust terdampar di klub Liga Portugal, Maritimo. 

Sempat main di tim senior Maritimo selama semusim, Faiq justru harus main di tim B. Meski hanya setengah musim, tentu hal ini jadi penurunan karrier bagi pesepakbola asal Brunei Darussalam itu.

1. Faiq Bolkiah Tajir Melintir

Di tengah karier sepakbolanya yang tidak menentu, pemain yang kini memperkuat Ratchaburi FC ini disebut-sebut sebagai pesepakbola terkaya di dunia. Sebab, ia memiliki total kekayaan mencapai Rp287 triliun.

Meski dianggap banyak orang sebagai pesepakbola terkaya, namun Forbes tidak memasukkan nama Faiq ke dalam daftar atlet sepakbola terkaya. Ada beberapa kriteria yang ditetapkan oleh majalah tersebut.

Salah satunya si pesepakbola harus mendapatkan penghasilannya dari usaha sendiri, sponsor, dan bonus, bukan harta warisan. Sebagaimana diketahui Faiq merupakan seorang putra dari salah satu Pangeran Brunei Darussalam, Abdull Jefri Bolkiah.

Artinya, pemain bernomor punggung 77 di Ratchaburi FC ini juga merupakan keponakan dari Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah. Sebagai keturunan kerajaan, sangat wajar jika pemain yang pernah menimba ilmu di Akademi Chelsea itu memiliki harta melimpah di usianya yang terbilang muda. 

 

2. Harta Kekayaan dan Karier di Dunia Sepakbola Berbanding Terbalik

Memiliki harta kekayaan melimpah ternyata tidak membuat seorang pesepakbola punya karier yang bagus. Faiq memang telah sejak dini menimba ilmu si kulit bundar di Tanah Inggris.

Bahkan pemain yang biasa berposisi sebagai winger kiri itu sempat main di akademi kenamaan, seperti Newsbury, Southampton dan Chelsea. Namun, selepas tak lagi di Leicester karier Faiq di dunia si kulit bundar pun semakin tidak jelas.

Dirinya sempat main di klub sepakbola di kampung halaman Cristiano Ronaldo, Maritimo. Setelah itu, Faiq memutuskan untuk berkarier di Liga Thailand dan main bersama klub Chonburi FC pada Desember 2021. 

Dua musim main di klub tersebut, Faiq lantas menyeberang ke klub Liga Thailand lainnya, Ratchaburi FC pada awal musim 2023-2024. Ia bergabung dengan status bebas transfer. 

Itulah harta kekayaan Faiq Bolkiah, pesepakbola terkaya keponakan dari Sultan Brunei Darussalam. Semoga informasi ini berguna untuk pembaca sekalian.

Topik Menarik