KJRI Ungkap Kronologi Kecelakaan Bus Jemaah Asal Indonesia: Jeep Lawan Arah Melewati Median Jalan

KJRI Ungkap Kronologi Kecelakaan Bus Jemaah Asal Indonesia: Jeep Lawan Arah Melewati Median Jalan

Nasional | okezone | Sabtu, 22 Maret 2025 - 15:31
share

JAKARTA - Konsulat Jendral (Konjen) Republik Indonesia (RI) di Jeddah telah menerima laporan dari kepolisian polantas provinsi Mekkah terkait kronologi kecelakaan bus yang mengangkut jemaah umrah asal Indonesia di Wadi Qudeid (Madinah-Mecca Road) berjarak sekitar 150 km dari Kota Jeddah, Arab Saudi pada Kamis (21/3/2025). Surat tersebut bernomor 6003847369 tertanggal 21 Maret 2025.

Konjen RI di Jeddah, Yusron Ambari menyampaikan bahwa kala itu bus pengangkut jemaah umrah Indonesia, tengah berjalan di tol tersebut. Namun tiba-tiba satu kendaraan jeep datang dari arah sebaliknya karena keluar dari median jalan. 

"Jeep land cruiser double cabin yang datang dari arah sebaliknya melewati median jalan dan bertabrakan dengan bus yang ditumpangi jemaah umrah asal Indonesia," kata Yusron dalam video yang diterima, Sabtu (22/3/2025).

Tabrakan itu menyebabkan bus terguling dan kedua kendaraan habis terbakar. Akibat kecelakaan itu, 6 Warga Negara Indonesia (WNI) tewas dalam insiden maut tersebut.

"Jeep di maksud berplat nomor Qatar dikemudian warga negara Pakistan dengan penumpang wn Banglades keduanya meninggal di lokasi," tambahnya.

Dengan dikeluarkannya keterangan resmi dari otoritas setempat, maka terdapat koreksi dari informasi yang sebelumnya ia sampaikan. Dia awalnya menyebut bahwa bus menabrak kendaraan jeep karena menyalip secara tiba-tiba.

"Dengan demikian ada koreksi dari informasi yang saya sampaikan sebelumnya yaitu bus menabrak jeep yang menyalip dan korban tewasnya di jeep dua duanya adalah wn banglades," tuturnya.
 

Topik Menarik