Ketika Jokowi dan Puan Duduk Satu Meja saat Buka Puasa Bersama

Ketika Jokowi dan Puan Duduk Satu Meja saat Buka Puasa Bersama

Nasional | okezone | Jum'at, 21 Maret 2025 - 12:19
share

JAKARTA - Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) duduk satu meja bersama Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani saat buka puasa bersama di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Jumat (21/3/2025). Momen itu terjadi ketika Partai NasDem menggelar acara buka puasa bersama dengan elit partai politik (parpol) lain.

Nampak, Jokowi dan Puan tiba di Auditorium NasDem Tower bersama Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

Setibanya, mereka menyapa para tamu yang hadir seperti Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno. Mereka pun langsung duduk di bangku yang telah disediakan di satu meja.

Terlihat, Surya Paloh duduk di tengah di antara Puan dan Jokowi. Sesaat adzan maghrib menggema, mereka pun langsung memyantap hidangan yang ada di atas meja.

Dalam acara itu, terlihat pula Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekretaris Jenderal PAN Eko Hendro Purnomo, Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara, Wakik Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid hingga Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Utut Adianto.

Sebelumnya, Puan mengaku baru mengetahui kehadiran Jokowi di acara buka puasa bersama Partai NasDem, Jumat (21/3/2025). Ia pun datang untuk memenuhi undangan dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

"Saya baru tahu Pak Jokowi datang, saya datang ke sini kan diundang oleh Pak Surya Paloh untuk bukber di kantor NasDem. Nanti ini baru mau ketemu Pak Jokowi," kata Puan.

Ketua DPR RI ini pun menyatakan bakal mengobrol hangat dengan Jokowi. Langkah itu dilakukan lantaran dirinya tak ada masalah apapun dengan Jokowi.

"(Obrol) hangat dong, orang ga ada apa-apa. Hangat-hangat," tukasnya.

Topik Menarik