Jelang Mudik Lebaran 2025, Jalur Kabupaten Bandung Siap untuk Dilalui Pemudik

Jelang Mudik Lebaran 2025, Jalur Kabupaten Bandung Siap untuk Dilalui Pemudik

Terkini | okezone | Minggu, 16 Maret 2025 - 14:35
share

BANDUNG - Menjelang arus mudik lebaran 2025, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung telah melakukan berbagai persiapan untuk memastikan kelancaran perjalanan para pemudik.

Sejumlah jalur pun sudah dilakukan survei, termasuk jalur utama dan jalur alternatif serta penambahan fasilitas pendukung seperti posko dan penerangan jalan.

Kepala Dishub Kabupaten Bandung, Hilman Kadar mengatakan, jika pihaknya sudah menggelar forum lalu lintas angkutan jalan bersama pihak kepolisian, jasa raharja, OPD dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Menurutnya, forum ini dilakukan untuk memastikan kesiapan jalur mudik terutama yang menuju tempat objek wisata.

"Kami sudah lakukan survei ruas-ruas jalan di Kabupaten Bandung yang nantinya akan digunakan jalur mudik. Ada juga jalur mudik utama yang jadi kewenangan provinsi kami sudah koordinasi. Termasuk jalur rawan bencana semuanya sudah kita antisipasi," ujarnya, Minggu (16/3/2025).

Selain itu, Hilman menambahkan jika pihaknya bersama kepolisian juga sudah melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengatasi kemungkinan adanya kepadatan kendaraan.

"Jika ada lonjakan kendaraan khususnya di jalur utama menuju selatan Kabupaten Bandung kita sudah siap melakukan tindakan yang diperlukan," tambahnya.

 

Tak hanya itu, untuk kenyamanan pemudik, ia menyebut jika Dishub juga sudah menyiapkan sembilan posko yang terdiri dari satu posko induk dan delapan posko pendukung.

Selain itu, beberapa sekolah yang berada di jalur mudik juga rencananya akan dijadikan rest area bagi para pemudik.

"Kuta sudah koordinasi dengan pihak sekolah agar bisa dimanfaatkan pemudik yang ingin beristirahat. Nanti kita juga akan ada rambu-rambu dan petunjuk jalan agar mereka bisa menemukan lokasi itu dengan cukup mudah," jelasnya.

Kemudian kata Hilman, untuk jalur alternatif khususnya jalur Cijapati akan menjadi perhatian khusus Dishub dengan menambah penerangan jalan untuk meningkatkan keamanan terutama saat malam hari.

"Untuk jalur Cijapati ini kan cukup gelap jadi kita akan lengkapi dengan penerangan jalan agar lebih aman dan nyaman," katanya.

 

Selain itu, CCTV juga akan dipasang di beberapa titik rawan macet dan kecelakaan.

"Kita juga akan menambahkan CCTV di titik-titik yang kita anggap penting untuk pengawasan," tambahnya.

Hilman juga menegaskan jika semua jalur mudik termasuk jalur alternatif sudah dalam kondisi siap untuk dilalui para pemudik.

“Insya Allah, semua jalur bisa digunakan. Kami juga telah menyiapkan 280 personel yang terdiri dari tim reaksi cepat dan tim keselamatan untuk membantu pemudik,” katanya.

Selain jalur utama, Dishub juga telah menyiapkan jalur alternatif yang mengarah ke objek wisata seperti Pangalengan dan Pacira.

“Biasanya, setelah Lebaran, banyak pemudik yang berlibur ke daerah ini. Kami akan membahas lebih lanjut bersama Kapolres terkait persiapannya,” tutup Hilman.

Topik Menarik