9 Cara Membatalkan Interview Kerja Plus Contohnya

9 Cara Membatalkan Interview Kerja Plus Contohnya

Terkini | okezone | Minggu, 22 September 2024 - 09:51
share

JAKARTA - 9 cara membatalkan interview kerja plus contohnya. Kerap kali saat mendaftar kerja, pelamar tidak hanya mendaftar pada satu perusahaan dan posisi. Tidak jarang terjadi bentrok ataupun sudah mendapatkan posisi di perusahaan lain sehingga harus menolak interview dengan rekruter.

Menggunakan cara yang tepat merupakan langkah penting untuk tetap menjaga kesan profesional dan menjaga hubungan baik dengan perusahaan atau rekruter bersangkutan.

Berikut 9 cara membatalkan interview kerja plus contohnya yang sudah dirangkum oleh okezone dari berbagai sumber, Minggu (22/9/2024).

1. Mengabari dengan media yang tepat

Ketika sudah yakin untuk melakukan pembatalan interview, jangan lupa untuk memberi kabar kepada rekruter. Hubungi rekruter menggunakan media yang sama seperti saat rekruter menghubungi pelamar.

Misalkan, interview diatur melalui email, maka untuk membatalkan interview dengan rekruter juga harus melalui email.

Menggunakan saluran yang sama dilakukan agar komunikasi tidak menjadi berantakan dan tidak efektif karena berpindah-pindah media komunikasi.

2. Segera memberi tahu rekruter

Jangan menunda-nunda untuk mengabari rekruter apabila memilih untuk membatalkan interview, untuk mempermudah rekruter dalam mengatur ulang jadwal jangan lupa untuk segera menghubungi rekruter dan mengkonfirmasi pembatalan interview.

Contohnya, apabila jadwal interview diberikan pada hari Rabu. Pastikan untuk mengabari rekruter secepat mungkin, jangan menunda-nunda memberi kabar agar terhindar dari lupa terkirim ataupun mepet sehingga terkesan mendadak.

3. Tuliskan pesan secara singkat dan padat

Dalam menyampaikan pesan pembatalan interview bisa disampaikan secara singkat dan padat agar tidak berkesan bertele-tele. Menyampaikan secara ringkas, sopan serta menutup pesan dengan kalimat yang tepat menunjukan bahwa kita menghargai rekruter dan waktunya.

Topik Menarik