Empat Jam Tergencet Kabin Kemudi, Sopir Truk Tangki Masuk Sungai  Berhasil Selamat

Empat Jam Tergencet Kabin Kemudi, Sopir Truk Tangki Masuk Sungai Berhasil Selamat

Nasional | ngawi.inews.id | Selasa, 18 Maret 2025 - 19:00
share

NGAWI,iNewsNgawi.id - Kecelakaan tunggal terjadi menimpa truk tangki di jalur Solo-Ngawi karena terjun ke sungai sedalam 6 meter, Selasa,( 18/3).

Truk yang dikendarai Agus Purnomo (40) warga Tunggorono Jombang melaju dari arah Solo menuju Ngawi. Sampai dilokasi kecelakaan tepatnya di jembatan desa desa Gendingan kecamatan Widodaren, tiba tiba truk oleng ke kiri yang mengakibatkan truk terjun ke sungai.

Posisi truk tangki tetes tebu tanpa isi nopol  s 9578 uz  tersebut menghujam ke dasar sungai dengan kabin kemudi dibagian bawah yang membuat sopir tergencet, membuat sulit untuk dievakuasi,  ditambah dasar sungai yang sempit dan curam.

Beruntung sopir malang tersebut masih dalam keadaan hidup namun kedua kakinya tidak dapat terlepas dari himpitan kabin.

Upaya polisi mengangkat bangkak truk dengan menggunakan derek tidak membuahkaan hasil sehingga setelah empat jam lebih berjibaku, truk dapat diangkat keluar sungai dengan menggunakaan crane berikut posisi sopir masih tersangkut didalam kabin kemudi.

Begitu truk sudah diangkat dan diletakan di atas jalan, evakuasi sopir baru bisa dilakukan dan langsung dilarikan ke rumah sakit Widodo Ngawi, dengan kondisi kaki mengalami patah tulang.

Hasil dari olah TKP dan keterangan beberapa saksi polisi mendapatkan kesimpulan sementara jika akibat kecelakaan ini diduga sopir mengantuk atau mengalami microsleep.

"Kendaraan truk melaju dari barat menuju ke timur ( Solo - Ngawi ), sesampainya di jembatan sopir tidak bisa menguasai kendaraan sehingga banting setir ke kiri sehingga masuk ke sungai. Untuk penyebabnya masih dalam penyelidikan, namun dugaan sementara sopir mengantuk," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Ngawi, Iptu Parsidi kepada wartawan di lokasi.

Topik Menarik