Kebakaran di Bangkalan, Lansia Tewas Terjebak Kobaran Api

Kebakaran di Bangkalan, Lansia Tewas Terjebak Kobaran Api

Nasional | inews | Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:43
share

BANGKALAN, iNews.id – Kebakaran tragis menimpa rumah semi permanen di Kampung Demangan, Desa Kamal, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Sabtu (15/3/2025) dini hari. Insiden ini mengakibatkan seorang perempuan lanjut usia (lansia), Maelah (75 tahun), tewas terjebak kobaran api.

Kebakaran diduga disebabkan oleh lampu minyak yang tumpah. Kejadian ini mengejutkan warga sekitar yang sedang sahur. Kobaran api dengan cepat melalap habis rumah korban yang diketahui tidak memiliki sambungan listrik dan hanya menggunakan lampu minyak sebagai penerangan.

Akses jalan menuju lokasi yang sempit membuat mobil pemadam kebakaran sulit menjangkau tempat kejadian. Akibatnya, warga sekitar terpaksa memadamkan api secara manual dengan peralatan seadanya. 

Setelah api berhasil dipadamkan, warga bersama petugas kepolisian menemukan jasad Maelah di bawah reruntuhan rumah yang sudah hangus terbakar. "Ditemukan ranjang sudah gosong," ujar Hariri, salah satu warga di lokasi.

Dia mengatakan, korban selama ini tinggal sendirian di rumahnya, meskipun sesekali keponakan dan cucunya datang menemani atau menginap. Sayangnya, saat insiden terjadi, korban diketahui sedang tidur seorang diri sehingga tidak ada yang bisa menyelamatkannya.

"Biasanya kalau malam Minggu (cucunya) tidur di sini (rumah korban)," ucapnya.

Tim Inafis Polres Bangkalan segera melakukan identifikasi terhadap jasad korban sebelum dievakuasi dengan kantong jenazah dari lokasi kejadian. 

Setelah dievakuasi ke RSUD Syarifah Ambami Rato Ebuh Bangkalan, jenazah korban tidak diautopsi atas permintaan keluarga. Jenazah Maelah langsung dimakamkan di permakaman desa setempat setelah dibawa pulang dari rumah sakit.

Topik Menarik