Pemkab Lumajang Pastikan Pasokan BBM dan LPG Aman Jelang Idulfitri 1446 H
LUMAJANG, iNEWSLumajang.id – Menjelang Idulfitri 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang memastikan ketersediaan dan distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) serta Liquefied Petroleum Gas (LPG) tetap aman bagi masyarakat.
Pemkab Lumajang bersama Pertamina dan Hiswana Migas melakukan pemantauan langsung ke sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) pada Senin (24/3/2025). Langkah ini bertujuan untuk memastikan distribusi energi tersebut tetap terkendali di tengah meningkatnya konsumsi jelang Lebaran.
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Lumajang, Hari Susiati, menegaskan bahwa pemantauan ini dilakukan guna memastikan pasokan BBM dan LPG tetap tersedia serta distribusinya berjalan lancar.
"Kami turun langsung untuk memastikan pasokan tersedia dengan baik dan distribusinya berjalan lancar. Masyarakat tidak perlu khawatir akan kelangkaan BBM maupun LPG," ujarnya.
Dari hasil pemantauan di SPBU Labruk Lor, SPBE Lempeni, serta Agen LPG 3 kg PT. Gas Selaras Jaya, tidak ditemukan kendala berarti. Stok BBM dan LPG terpantau dalam kondisi cukup, dan distribusinya tetap berjalan sesuai mekanisme yang telah ditetapkan.
Sales Branch Manager II Malang PT Pertamina Patra Niaga, Hendra Saputra, juga memastikan bahwa pihaknya telah menyiapkan skema distribusi optimal guna memenuhi kebutuhan masyarakat selama Lebaran.
"Pertamina memastikan ketersediaan BBM dan LPG di Lumajang dalam kondisi aman. Distribusi tetap berjalan sesuai permintaan harian di SPBU maupun agen LPG," jelasnya.