Luhut Targetkan Ekonomi Indonesia Tumbuh 6, Ini Caranya !

Luhut Targetkan Ekonomi Indonesia Tumbuh 6, Ini Caranya !

Nasional | karawang.inews.id | Jum'at, 28 Juni 2024 - 15:21
share

JAKARTA, iNewsKarawang.id-Target pertumbuhan makro ekonomi nasional pada tahun-tahun mendatang di kisaran 6, dari realisasi saat ini, yakni 5.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan hal itu saat menyambangi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia (FEB UI). 

Luhut melanjutkan, Indonesia memiliki visi besar menjadi negara berpendapatan tinggi atau maju sebelum 2045. Namun, untuk mencapai target tersebut, pertumbuhan ekonomi harus meningkat dari 5 menjadi 6. "Karena itu, diskusi antara Guru Besar Ekonomi UI dan pemerintah dianggap penting,"ucap Luhut melalui keterangan pers, Jumat (28/6/2024).

Terutama, kata Luhut, evaluasi para akademisi UI terhadap pembangunan 10 tahun terakhir dan langkah strategis yang diambil pemerintah ke depan dalam menghadapi tantangan yang ada.

Salah satu tindak lanjut untuk mendorong visi tersebut adalah mengukur efektivitas kebijakan di Indonesia, yang menurut Luhut, akan sangat baik jika UI turut andil dalam hal tersebut.

"Saya ingin menyampaikan kepada UI bahwa UI harus bermanfaat untuk melakukan pengukuran. Seperti di mana posisi kita sekarang?,” ujar Luhut 

“Misalnya, biaya pendidikan meningkat dari 5 menjadi 20, apa dampaknya? Sehingga dari situ, kita akan tahu apakah kebijakan kita benar atau tidak. Saya pikir kita manfaatkan itu. Banyak sekali hal yang dapat kita perbaiki, seperti hilirisasi nikel, digitalisasi, e-catalogue,” paparnya. .

Topik Menarik