Ridwan Kamil-Suswono Fokus Tekan Pengangguran di Jakarta lewat Program Inovatif

Ridwan Kamil-Suswono Fokus Tekan Pengangguran di Jakarta lewat Program Inovatif

Terkini | inews | Jum'at, 18 Oktober 2024 - 07:56
share

JAKARTA, iNews.id - Pasangan nomor urut satu Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) akan fokus menekan angka pengangguran di Jakarta. Hal itu diungkapkan anggota DPRD Jakarta dari Fraksi Golkar, Judistira Hermawan saat menyosialisasikan program RIDO ke warga Pisang Timur, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (17/10/2024) malam.

"Prioritas betul, kita tahu ini banyak ya, hampir kurang lebih ada 11 persen yang tidak mendapatkan pekerjaan ya," ucap Judistira.

Dia mencontohkan seorang pria bernama Dicky yang belum mendapatkan pekerjaan selama hampir 11 tahun. Menurutnya, jika pasangan RIDO memenangkan kontestasi Pilgub Jakarta 2024 maka permasalahan yang dihadapi Dicky akan segera diselesaikan.

"Terakhir Dicky mendapatkan pekerjaan di tahun 2013 ya," ujar Judistira.

Solusi permasalahan pekerjaan sudah masuk ke dalam program pasangan RIDO. Salah satu program yakni pinjaman tanpa bunga yang bisa digunakan sebagai modal usaha.

"Untuk mendapatkan pekerjaan salah satunya ada itu tadi, bantuan untuk pinjaman lunak kepada masyarakat, ya tentu ini bisa mengurangi beban anak-anak kita pengangguran dan sebagainya," ucapnya.

Selain itu, RIDO juga akan mendorong berbagai event besar di Jakarta. Dengan demikian, masyarakat Jakarta bisa diberdayakan sebagai pekerja. 

"Sehingga pekerjaan ini bisa diserap untuk masyarakat khususnya anak-anak muda kita," kata Judistira.

Topik Menarik