Its Family Time! Siap-Siap Ketawa Bareng Shaun si Domba Jenaka di Hari Raya!
JAKARTA, iNews.id - Selain ketupat, GTV siap menemani momen kumpul keluarga pada Lebaran dengan tayangan seru! Salah satunya, Shaun the Sheep yang tayang setiap hari, pukul 15.00 WIB. Siap bikin kamu ketawa, Shaun dan teman-temannya selalu punya cara unik buat bikin kekacauan, mulai dari aksi jahil sampai ide-ide yang tidak tertebak!
Bukan cuma Shaun, ada juga Bitzer, anjing penjaga andalan Pak Petani yang selalu dibuat pusing. Timmy, si domba cilik yang selalu bikin gemas, dan Shirley, domba yang hobinya makan. Jangan lupakan geng Babi Nakal, yang selalu bikin ulah.
Banyak banget cerita seru yang siap temani libur lebaran kamu! Dari menemukan Lampu Ajaib Shaun, sampai berubah jadi pesulap di Shaun the Magician: Abrakadabra, petualangan di ladang Pak Petani selalu penuh kejadian absurd yang bikin ngakak.
Shaun juga punya segudang ide kreatif, termasuk soal makanan! Mulai dari aksi Shaun si Pemakan Apel yang nggak bisa berhenti ngemil, sampai Makan Besar Kawanan Shaun yang selalu berakhir kacau. Belum lagi kalau ada perayaan spesial seperti Perayaan Hari Besar di Ladang Shaun yang penuh kejutan. Semua episodenya jangan sampai kamu lewatkan!
Saksikan Shaun the Sheep setiap hari pukul 15.00 WIB, hanya di GTV! Siap-siap ketawa bareng Shaun dan gengnya, dengan memastikan kamu sudah scan ulang channel GTV sesuai kotamu. Kalau masih bingung, cek Set Top Box, kabel antena, atau posisi antena, ya! Butuh bantuan? Bisa langsung chat ke layanan solusi TV digital di 0856-9003-900 (Senin - Jumat, pukul 09.00-18.00 WIB).
Tidak sempat nonton di TV? Santai aja, streaming Shaun the Sheep kapan aja di RCTI+ dan Vision+!