Maria Mary Jadi Anggota Geng Paling Hits Sekolah! Streaming Series Culture Shock di Vision+

Maria Mary Jadi Anggota Geng Paling Hits Sekolah! Streaming Series Culture Shock di Vision+

Gaya Hidup | inews | Kamis, 20 Maret 2025 - 05:32
share

JAKARTA, iNews.id – Nama Maria Mary tak asing lagi di telinga, terutama bagi para penggemar serial remaja. Di series Vision+ terbaru berjudul Culture Shock, dia memerankan karakter Uti, seorang remaja SMA yang merupakan anggota geng hits sekolah.

Streaming keseruan series Culture Shock gratis dengan klik di sini.

Dalam konferensi pers Culture Shock yang digelar Jumat (21/2/25), Maria Mary berbagi cerita tentang karakternya yang memiliki kepribadian unik dan sangat peduli terhadap sahabat-sahabatnya.

Uti adalah bagian dari geng LUST, yang merupakan akronim dari nama-nama anggotanya: Lily (Sheila Kusnadi), Uti, Sabrina (Davina Karamoy), dan Tara (Harleyava Princy). Meskipun bukan ketua geng, Uti menjadi sosok yang paling peduli dan protektif terhadap sahabat-sahabatnya, terutama terhadap Sabrina.

"Aku itu orang yang paling peduli sama geng aku. LUST itu artinya Lily, Uti, Sabrina, Tara, itu nama kami berempat. Sebenernya aku bukan ketua geng, tapi aku yang paling peduli sama anggota geng aku," kata Maria Mary.

Dia menambahkan, "Aku protektif banget sama Sabrina. Kalau dia lagi ngedeketin atau dideketin orang, aku benar-benar kayak 'be careful' banget, ‘ini cowoknya benar apa enggak'."

Selain menggambarkan persahabatan yang erat, geng LUST juga memiliki karakteristik yang unik. Menurut Maria Mary, geng ini termasuk kelompok yang terkenal di sekolah mereka, tetapi sering kali bersikap sok tahu meskipun sebenarnya tidak banyak tahu.

"Kalau kami itu geng famous, tapi kami bodoh banget. Gak tahu banyak hal, tapi sok tahu," kata Maria sambil tertawa.

Mengangkat tema yang cukup berani, Culture Shock bukan sekadar menghadirkan kisah cinta dan persahabatan anak sekolah. Series ini juga menyelipkan edukasi seksual dengan cara yang ringan, humoris, dan tetap relevan dengan kehidupan remaja masa kini.

Dibumbui konflik khas dunia remaja, series ini menyajikan pengalaman baru yang membuka sudut pandang penonton tentang berbagai isu yang sering kali dianggap tabu, namun penting untuk dipahami.

Dengan pendekatan yang segar, dialog-dialog kocak, dan plot yang penuh warna, series Culture Shock menjadi tontonan yang menghibur sekaligus bermakna bagi generasi muda.

Penasaran dengan keseruan keseruan series Culture Shock? Gimana peran Maria Mary? Langsung aja streaming series Culture Shock dengan klik di sini.

Dapatkan pengalaman streaming yang lebih seru dengan HP Motorola! Dapatkan Vision+ Premium senilai Rp365.000 dengan membeli Motorola seri Moto G 45 5G. Klaim complimentary Vision+ subscription dengan scan barcode di website dan channel penjualan Motorola. Masukkan nomor HP dan IMEI untuk aktivasi. Langsung beli HP Motorola di e-commerce atau offline store pilihanmu dan rasakan asyiknya Streaming Ini Itu di Vision+.

Topik Menarik