Mengapa Mandarin Jadi Bahasa Tersulit Nomor 1 di Dunia?
JAKARTA - Mengapa Mandarin jadi bahasa tersulit nomor satu di dunia? Berdasarkan beberapa sumber valid, setidaknya ada lebih dari 7.100 bahasa yang digunakan di dunia.
Bahasa Mandarin menjadi bahasa nomor satu yang tercantum sebagai bahasa yang paling sulit dipelajari. Pusat Bahasa Asing Defense Language Institute, tempat para anggota militer, pegawai pemerintah, dan pejabat penegak hukum belajar bahkan menempatkan bahasa Mandarin dalam Kategori IV yang merupakan daftar bahasa yang paling sulit dipelajari bagi penutur bahasa Inggris.
Bahasa-bahasa dalam daftar tersebut memiliki kursus selama 64 minggu.
Dilansir dari berbagai sumber pada Kamis (21/11/2024), Okezone telah merangkum Mandarin jadi bahasa tersulit, sebagai berikut.
Mengapa Mandarin Jadi Bahasa Tersulit?
Diisukan Retak, Ini Jumlah Uang Kompensasi Meghan Markle jika Bercerai dengan Pangeran Harry
Bahasa Mandarin dengan setidaknya 1,4 miliar penutur aslinya, mungkin merupakan bahasa yang paling banyak digunakan di dunia, tetapi juga termasuk yang paling rumit. Kerumitan bahasa ini terletak pada sistem penulisannya aksara China atau “hanzi” yang merupakan logogram, bukan simbol fonetik.